Entertainment

Perbedaan BTS dan TXT Menurut Bang Si Hyuk

Selebritis

9 Maret 2020 02:11 WIB

Salah satu foto bersama artis Big Hit Entertainment yakni Lee Hyun, BTS dan TXT (Dok. Big Hit Entertainment)


Solotrust.com - Bang Si Hyuk, CEO dan produser di Big Hit Entertainment pernah berbagi pemikirannya tentang perbedaan antara BTS dan TXT. Hal itu ia sampaikan dalam wawancaranya dengan Variety.



Saat itu Bang Si Hyuk ditanya tentang apa perbedaan kunci antara BTS dan TXT. Ia pun menjawab, "BTS benar-benar dimulai dari bawah."

BTS memang memulai perjalanannya dari bawah. Lahir dari label kecil tanpa senior dengan nama besar, BTS dengan usaha kerasnya kini menjadi boyband terbesar di dunia. Karena inilah banyak orang yang menilai TXT meniti jalan yang mudah, karena memiliki BTS sebagai seniornya.

"Orang mungkin berpikir bahwa TXT benar-benar beruntung dan memiliki jalan yang mudah, tetapi mereka memiliki beban untuk memenuhi harapan yang telah ditetapkan," kata Bang Si Hyuk.

Ia juga mengatakan bahwa TXT lebih sulit untuk bisa menunjukkan pertumbuhannya sebagai rookie (pendatang baru) karena level mereka di awal yang sudah lebih tinggi.

"Rookie memiliki kesempatan untuk tumbuh dan bersinar ketika mereka masih pemula, tetapi TXT memulai pada level yang lebih tinggi sehingga lebih sulit untuk menampilkan pertumbuhan mereka," kata Bang Si Hyuk. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya