Solotrust.com -Bang Si Hyuk menerima gelar doktor kehormatan dari Seoul National University (SNU), salah satu universitas paling bergengsi di Korea Selatan. Produser BTS berusia 49 tahun ini menerima gelar doktor kehormatan di bidang administrasi bisnis pada Kamis (28/4).
"Ketua Bang telah memainkan peran penting dalam mengubah K-pop menjadi budaya musik pop global. Kami sangat memuji kontribusinya terhadap peningkatan budaya populer bangsa dan musik global, serta dalam penciptaan sistem industri musik tanpa batas," kata Choi Hae Cheon, dekan sekolah pascasarjana SNU dari departemen teknik, dalam pidato rekomendasinya untuk Bang, sebagaimana dikabarkan The Korea Herald.
Bang Si Hyuk membalas dengan mengatakan bahwa sebagai seseorang yang tidak menerima pendidikan formal dalam bisnis, ia harus mengalami kegagalan, yangmana dari kegagalan itu ia memperoleh pengetahuan dan pelajaran.
Bang akhirnya belajar bahwa esensi menjalankan perusahaan adalah visi jangka panjang, yang memungkinkan perusahaan dapat bertahan dan tumbuh.
Mengenai bertahannya HYBE selama pandemi global yang mengancam keberadaan banyak perusahaan di seluruh dunia, Bang berkata, "Saya fokus untuk memperkuat fundamental perusahaan untuk memperluas kekuatannya untuk terus menuju ke arah yang kami rencanakan sebelum wabah Covid-19."
Dia menambahkan bahwa dia telah fokus untuk memperkuat daya saing organisasi, bisnis, dan keuangan perusahaan untuk menegakkan tiga nilai utama perusahaan yaitu kelangsungan hidup, pertumbuhan dan visi bahkan di tengah pandemi, sehingga mencapai ekspansi tanpa batas.
Sementara itu, sebagaimana dikabarkan media Korea Selatan lain The Korea Times, Choi Hae Cheon juga mengatakan bahwa dia yakin waktu yang Bang habiskan selama menempuh pendidikan di SNU memiliki pengaruh besar pada pencapaiannya.
Dekan itu mengatakan SNU berencana membuat pusat budaya untuk mendukung kegiatan seni, dengan harapan dapat membantu melahirkan lebih banyak tokoh seperti Bang.
SNU memberikan gelar doktor kehormatan kepada orang-orang yang telah memberikan kontribusi khusus untuk pengembangan akademik atau peningkatan warisan budaya umat manusia.
Beberapa nama yang menerima gelar kehormatan ini adalah Presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan Nelson Mandela, mendiang Ketua Samsung Group Lee Kun Hee, dan mantan Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki Moon.
Bang Si Hyuk lulus dari SNU dengan gelar sarjana Estetika pada tahun 1997 dan memulai karir musiknya sebagai komposer dan produser. Pada tahun 2001, ia mendirikan label JYP Entertainment dengan penyanyi-produser Park Jin Young (JYP).
Pada tahun 2005, ia mendirikan perusahaannya sendiri, yakni Big Hit Entertainment dan mendebutkan BTS pada 2013, yang kemudian berubah menjadi HYBE dengan menaungi lebih banyak artis seperti TXT, ENHYPEN, dan SEVENTEEN.
Bang juga telah diakui media global berkat pencapaiannya dalam industri musik, seperti HYBE yang masuk dalam daftar 50 perusahaan paling inovatif di dunia versi majalah bisnis Fast Company. HYBE juga termasuk dalam daftar 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia versi Majalah TIME dua tahun berturut-turut, untuk tahun 2021 dan 2022.
Pada tahun 2018, Bang Si Hyuk juga masuk dalam daftar tahunan "73 International Power Players" Billboard, yang kemudian dia dapatkan tiga tahun berturut-turut. Bang juga masuk dalam daftar "Variety 500", yang merupakan daftar tokoh terkemuka di industri media internasional. (Lin)
(wd)