Viral

Viral, Panik Corona Uang Dalam Ember Dicuci Dengan Detergent

Viral

22 Maret 2020 01:28 WIB

Uang yang dicuci dalam ember dengan detergent.

Solotrust.com- Penyebaran virus corona yang terus memakan korban dari hari ke hari membuat masyarakat menjadi takut dan resah terserang penyakit tersebut. Maka agar terbebas dari virus mematikan tersebut, pemerintah meminta masyarakat untuk sementara waktu berada di rumah terselebih dahulu, serta menjaga kebersihan dan juga tak lupa mencuci tangan.

Untuk urusan ibadah pun mayarakat diminta sementara waktu agar beribadah di rumah, atau apabila keluar rumah harus menjaga jarak dengan orang lain. Sebab virus tersebut menempel di benda dan bukan melalui udara cara penularannya. Untuk itu selalu cuci tangan sangat dianjurkan agar virus bisa cepat mati dan tidak menjangkiti.



Namun dalam sebuah video yang diunggah oleh akun media sosial twitter @arfhndka baru-baru ini memperlihatkan tangan seorang bapak – bapak tengah mencuci uang ratusan ribu dan juga lima puluh ribu ke dalam sebuah ember. Berkali – kali uang yang ada di dalam ember itu dibilas dan dibersihkan. Uang yang jumlahnya hampir memenuhi ember tersebut juga dicuci dan dicampur dengan detergent. Usut punya usut ternyata orang yang mencuci uang tersebut ialah bapak dari pemilik akun @arfhndka.

“Bapak gue panik # Covid-19 Indonesia” cuit akun twitter tersebut yang menyertai unggahan videonya.

Salah seorang warganet dengan akun @penikmat senja mempertanyakan tentang kelakuan bapak – bapak yang mencuci uang dengan detergent itu kepada akun media sosial Bank Indonesia.

“Halo @Bank Indonesia, apakah ini dibenarkan? Setahu saya mencuci uang dapat menurunkan kualitas uang itu sendiri dan termasuk perbuatan merusak yang dalam aturan tidak diperbolehkan, bahkan pelakunya masih mendapatkan sanksi?” cuit akun @penikmat senja.

Tak berselang lama, akun Bank Indonesia yang dicolek pun merespons, “ Hai #SobatRupiah, yuk sama – sama kita jaga Rupiah dengan 5 J. Jangan dilipat, jangan dicoret, jangan distapler, jangan diremas dan jangan dibasahi.” balas akun Bank Indonesia

Sementara itu uang yang telah dicuci ke dalam ember tadi ternyata sudah kembali rapi dan juga disetrika dan tidak ada kerusakan sedikit pun.

Kepanikan yang melanda masyarakat akibat adanya virus Covid-19 seringkali menjadikan seseorang sangat paranoid, apalagi banyaknya berita hoaks dan simpang siur yang terus beredar di akun media sosial semakin membuat masyarakat menjadi tambah panik. (dd)

(wd)