PEKALONGAN, solotrust.com– Aktualisasi data pembangunan fisik dan non fisik di TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan, yang tersaji di Pos Komando Taktis (Poskotis) TMMD Reguler, juga mendapatkan apresiasi dari Kabid PMKD Dinas PMD P3A PPKB Kabupaten Pekalongan, Mashadi.
Itu disampaikannya kepada Serka Nur Abidin, Bintara Staf Teritorial Kodim Pekalongan, saat memantau secara langsung progres dan kualitas hasil TMMD, di sejumlah lokasi pekerjaan fisik di Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (1/4/2020).
Menurutnya, data yang tersaji di papan sketsel juga dilengkapi dengan dokumentasi foto kegiatan sehingga menggambarkan pentahapan seluruh kegiatan yang telah dan sedang dilaksanakan.
“Data-data yang tersusun di ruang Balai Desa Pantirejo itu, mulai dari awal pengerjaan atau Pra- TMMD, sampai dengan program berjalan saat ini, semua lengkap dan akurat,”ucapnya mengapresiasi.
Dinyatakannya, apa yang ada di Posko tersebut sudah menggambarkan kondisi sebenarnya walaupun tanpa harus melihat langsung ke lokasi kerja di lapangan.
“Saya rasa keberadaan Posko di Balai Desa ini sangat tepat sekali, karena masyarakat akan dapat mengetahui progres TMMD hanya dengan melihat tabulasi data dan dokumentasi foto di papan sketsel,” pungkasnya.
Sementara disampaikan Serka Nur Abidin, Adanya Poskotis tersebut juga akan memudahkan rekan-rekan media sosial yang hendak mencari informasi sebagai bahan publikasi pembangunan.
Tampak Nur Abidin, terus memelihara data pencapaian progres per hari di Posko tersebut, sehingga up to date.
(wd)