Hard News

Penemuan Bayi Dibuang di Jatinom

Jateng & DIY

22 Desember 2017 16:49 WIB

Ilustrasi.

KLATEN, solotrust.com-Bertepatan dengan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2017, di Klaten diwarnai dengan penemuan bayi. Beruntung warga sekitar segera mengetahui sehingga nyawa bayi itu segara dapat terselamatkan. Diduga pelaku adalah orang tuanya.

Bayi mungil itu usianya baru beberapa jam dilahirkan dari ibunya, namun sungguh malang nasibnya karena bayi laki-laki itu sudah dibuang orang tuanya yang tidak mau bertanggung jawab. Saksi mata di tempat kejadian perkara (TKP) di desa Mranggen, Kecamatan Jatinom, Widawati menyebutkan, kondisi bayi saat ditemukan sangat memprihatinkan, dengan dibungkus 3 lembar kain, kondisi bayi sudah banyak dihinggapi ulat, karena masih banyak darah dan tali pusar juga belum dipotong.



“Kondisinya sangat memprihatinkan, saat ditemukan, bayi itu sudah dikerumuni ulat," Kata Widawati.

Dia menceritakan, awalnya terdengar suara tangisan bayi sekitar pukul 14.00 WIB, awalnya dibiarkan, ketika pukul 17.00 sore terdengar suara tangisan bayi kembali, akhirnya warga mulai curiga dan akhirnya menghampiri suara bayi itu.

“Karena masih banyak darah dan tali pusar juga belum dipotong saat ditemukaan warga, bayi dengan berat 2,4 kg itu lahir tanpa pertolongan tenaga medis,"ujarnya.

Sementara itu, Destiningsih asisten bidan  atau  perawat bayi menjelaskan, saat bayi dibawa ke bidan desa, kondisinya sangat memprihatinkan karena hanya dilapisi 3 kain dan sudah banyak ulat di kain tersebut dan kondisi bayi juga kedinginan karena saat itu hujan.

Kasus pembuangan bayi tersebut kini dalam penanganan petugas Kepolisian. Polisi masih memburu pelaku pembuangan bayi yang diduga adalah orang tuanya sendiri. Sebelumnya bayi yang diduga hasil hubungan gelap orang tuanya itu ditemukan warga di kebun samping toko bangunan depan SMP Negeri 2 Jatinom, Klaten. (jaka)

(wd)