Ekonomi & Bisnis

HUT Kemerdekaan ke-75 RI, Naik Kereta Api Cukup Bayar Tiket 75%

Ekonomi & Bisnis

6 Agustus 2020 15:42 WIB

Ilustrasi (Pixabay)

JAKARTA, solotrust.com - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 RI, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan promo menarik bagi para pelanggan. Terdapat promo diskon tiket kereta api (KA) jarak jauh dan undian berhadiah voucher tiket kereta eksekutif.

“Layanan ini merupakan perwujudan dari komitmen kereta api untuk Indonesia. KAI memberikan potongan harga dan undian menarik bagi para pelanggan kereta api untuk menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia (RI),” ujar Direktur Niaga KAI, Maqin U Norhadi dalam siaran persnya, Rabu (05/08/2020).



Pelanggan cukup membayar hingga 75 persen dari harga normal untuk melakukan perjalanan dengan kereta api yang mendapatkan promo. Terdapat 13 KA yang mendapatkan promo.

Adapun kereta api itu, yakni KA Mutiara Selatan (Gambir – Malang), Turangga (Gambir – Surabaya Gubeng), Bima (Gambir – Malang), Harina (Bandung – Surabaya Pasarturi), Mataram (Pasar Senen – Solo Balapan), Sembrani (Gambir – Surabaya Pasarturi), Argo Bromo Anggrek (Gambir – Surabaya Pasarturi), Senja Utama Solo (Solo Balapan – Pasar Senen), Kertajaya (Pasar Senen – Surabaya Pasarturi), Matarmaja (Pasar – Senen – Malang), Wijayakusuma (Cilacap – Ketapang), Sawunggalih (Pasar Senen – Kutoarjo), dan Pasundan (Kiaracondong – Surabaya Gubeng)

Tarif promo diberikan sangat menarik. Misalnya saja KA Turangga sebelumnya Rp630.000 menjadi Rp470.000, Bima Rp650.000 menjadi Rp490.000, Matarmaja Rp 240.000 menjadi Rp150.000, dan Pasundan Rp230.000 menjadi Rp170.000.

Promo ini berlaku untuk perjalanan KA periode 6 hingga 31 Agustus 2020. Tiket promo jumlahnya terbatas dan dapat dipesan di aplikasi KAI Access, Web kai.id, dan seluruh mitra resmi penjualan tiket KAI lainnya.

Selain itu, pelanggan berangkat menggunakan KA Promo HUT ke-75 RI pada 17 Agustus 2020 berhak mengikuti undian dengan hadiah voucher tiket KA. PT KAI menyediakan 17 voucher tiket pada masing-masing KA Promo HUT ke-75 RI yang dapat digunakan untuk naik kereta api kelas eksekutif ke semua jurusan secara gratis.

Berbagai promo menarik ini bertujuan untuk memberikan peningkatan pelayanan kepada pelanggan. Melalui promo tersebut, KAI berharap minat masyarakat atas layanan kereta api akan semakin meningkat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

Pada masa adaptasi kebiasaan baru, KAI tetap menerapkan protokol kesehatan ketat dalam perjalanan. Pelanggan diharuskan menunjukkan surat bebas Covid-19 (tes PCR/rapid test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan) atau surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) dari dokter rumah sakit/puskesmas bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas tes PCR dan/atau rapid test. Selain itu juga wajib memakai masker, suhu tidak melebihi 37,3 derajat, dalam kondisi sehat (tidak demam, batuk, flu, dan sesak napas), serta mengimbau pelanggan untuk memakai pakaian lengan panjang.

Pelanggan KA jarak jauh juga diharuskan mengenakan face shield selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan. Bagi pelanggan dewasa, face shield akan disediakan KAI, sedangkan pelanggan dengan usia di bawah tiga tahun (infant) agar membawa face shield pribadi.

(redaksi)

Berita Terkait

Uang Edisi Khusus HUT ke-75 RI Simbol Kedaulatan dan Rasa Syukur

Laporan Dugaan Pemalsuan Belum Ada Tersangka, Ketua DPD KAI Jateng akan Bersurat ke Kapolri

UMUKA Gandeng Perusahaan Penyedia Tempat Magang di Taiwan, Tingkatkan Kualitas Mahasiswa

Imlek, KAI Daop 6 Hibur Pelanggan Kereta Api di Stasiun Yogyakarta dengan Barongsai dan Bagikan Angpao

Program Green Commuter, KAI Commuter Tanam Satu Juta Pohon

Dukung Aksi Penghijauan, KAI dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UMS Bagikan Bibit Tanaman Gratis

Jelang Nataru, KAI Daop 6 Yogyakarta Ganti Bantalan Kayu dengan Material Sintetis

KAI Luncurkan 5 Kereta Api Baru, Perluas Konektivitas

Uji Coba Kereta Cepat Jalur KA Solo Kota-Wonogiri, Jarak Tempuh 1 Jam

Imlek, KAI Daop 6 Hibur Pelanggan Kereta Api di Stasiun Yogyakarta dengan Barongsai dan Bagikan Angpao

Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek, Ribuan Penumpang Naik dan Turun Kereta Api di Stasiun Daop 6

Peringati Bulan K3 Nasional, Daop 6 Yogyakarta Tegaskan Komitmen terhadap Keselamatan Perjalanan KA

Libur Panjang Januari 2025, Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Jadwal Kereta Tambahan

DAMRI Beri Tarif Lebih Murah dari dan menuju Bandara Soekarno Hatta Selama Sebulan

Rasakan Kelezatan Roti dan Kue Legendaris di Dika Bakery

Libur Nataru Makin Asyik, Ada Promo 12.12 di Access by KAI

ASUS TUF A15: Laptop Gaming Favorit dengan Diskon Besar di Promo 11.11 Blibli

Hotel Ciputra Semarang Rayakan Ulang Tahun Swiss-Belhotel Internasional dengan Promo Spesial

Festival Musik PROJEK-D VOL.3 Siap Guncang De Tjolomadoe Akhir Pekan Ini

Menengok Museum Keris Nusantara Solo, Menambah Wawasan sekaligus Menjaga Kelestarian Budaya

Hadapi Arus Mudik, DAMRI Buka Pemesanan Tiket Lebaran 2025, Harga Turun 10%

Jadwal Proliga 2025 Minggu 6 Putaran 2 di Pontianak, Tiket Nonton Tersedia di PLN Mobile

Pemesanan Tiket Kereta Api Februari 2025 Dibuka Secara Bertahap, Bisa Pesan Sekarang

Rencanakan Liburan Nataru Menggunakan Kereta Api, Tiket Masih Tersedia

Persiapan Opening Ceremony PEPARNAS XVII Capai 60%, Tiket Sold Out!

Berita Lainnya