JAKARTA, solotrust.com- Ada beberapa orang yang memiliki kepercayaan diri dan kemampuan untuk menunjukkan sensualitas, ada pula yang lebih tertutup. Bukan karena mereka kurang pesona atau kemampuan untuk menunjukkan cinta dan semangat melainkan karena lebih nyaman untuk mengungkap sisi diri secara rahasia.
Dikutip dari Times of India, berikut tanda-tanda zodiak yang ekspresif dalam menunjukkan cinta.
Taurus
Taurus sangat tertutup tentang kehidupan secara umum. Mereka memiliki zona nyaman dan selama belum yakin tentang Anda, mereka tidak akan terbuka. Namun, begitu Anda mendapatkan kepercayaan mereka dan memasuki lingkaran teman dekat dan keluarga, Anda akan menyadari intensitas gairah yang mereka sembunyikan di dalam diri. Tidak seperti apa yang dipikirkan kebanyakan orang, mereka adalah salah satu tanda zodiak paling romantis dari semua dan sisi itu hanya terungkap kepada yang mereka rasa paling nyaman.
Virgo
Virgo sangat berdedikasi pada pekerjaan dan juga sangat teliti. Tetapi, meskipun mungkin terlihat sangat tegang dan ketat, mereka adalah orang yang paling bersemangat untuk ditemui. Karena ingin kesempurnaan dalam apa pun yang dilakukan, mereka juga tidak menyisakan ruang untuk mengeluh dalam masalah cinta.
Sagitarius
Bagi Sagitarius, keinginan untuk menjelajah dan berpetualang di seluruh dunia adalah sesuatu yang paling menggairahkan. Namun, hal itu dapat membuat mereka terlihat sebagai orang yang tidak memiliki emosi dan tidak bersemangat. Namun, setelah Anda mengenal mereka dan mungkin terlibat dalam hubungan cinta, selain membantu mengalami beberapa momen terindah dalam hidup, mereka juga akan mengisi dunia Anda dengan gairah romantis dan cinta yang intens.
Capricorn
Capricorn adalah pecandu kerja yang sangat berdedikasi pada kehidupan profesional dan pekerjaan. Tetapi, bukan berarti mereka tidak memiliki sisi yang menyenangkan. Mereka adalah salah satu tanda paling sensual dan bisa sangat romantis dalam hal cinta. Selain menjadi yang terbaik dalam bidang pekerjaan, mereka juga merupakan mitra yang dapat menyenangkan pasangan dengan berbagai cara.
Libra
Libra adalah semua tentang kejutan dan oleh karena itu sementara orang mungkin melihat sebagai orang yang pintar dan kalkulatif. Mereka sangat bersemangat tentang kehidupan romantis dan akan melakukan apa saja untuk memukau pasangan. #teras.id
(wd)