SOLO, solotrust.com - Digelar di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat pada Minggu (28/1/2018) waktu setempat, Grammy Award memasuki tahun ke-60. Dari sederet penghargaan yang diberikan, Ed Sheeran berhasil mendapatkan dua penghargaan untuk kategori Best Pop Solo Performance untuk “Shape On You” dan Best Pop Vocal Album untuk albumnya “÷” (divide).
Kendati mendapatkan dua penghargaan sekaligus, Ed Sheeran diketahui tidak hadir dalam perayaan tersebut. Baru melalui unggahan Instagramnya pada tanggal 29 Januari 2018, dia menulis ucapan terima kasihnya untuk kemenangannya itu. Bukan dengan gambar piala, namun dengan gambar kucing berwarna putih-orange yang sedang terlentang di lantai. Ed Sheeran memang seorang penggemar kucing.
“bangun untuk berita bahwa saya memenangkan 2 grammy tadi malam. Terimakasih! “bola yang sedikit mengembang” ini sedang sedikit menarikan tarian perayaan, cinta yang banyak untuk semua orang xx,” tulis Ed Sheeran dalam akunnya @teddysphotos. Unggahan tersebut sejauh ini telah mendapatkan lebih dari 1,4 juta like dengan 16,5 ribu lebih komentar.
Dalam Grammy Awards ke-60, Ed Sheeran berhasil menang dalam kategori Best Pop Solo Performance lewat lagunya “Shape Of You”. Ia menang dari nominasi lain yakni Kelly Clarkson dengan “Love So Soft”, Kesha dengan “Praying”, Lady Gaga dengan “Million Reasons”, dan Pink dengan “What About Us”.
Untuk Best Pop Vocal Album, Ed Sheeran dengan albumnya “÷” (divide) menang dari nominasi lain yakni Coldplay dengan albumnya “Kaleidoscope EP”, Lana Del Rey dengan “Lust For Life”, Imagine Dragon dengan “Evolve”, Kesha dengan “Rainbow”, dan Lady Gaga dengan “Joanne”.
Lahir dengan nama Edward Christopher Sheeran pada 17 Februari 1991 di Halifax, Inggris, Ed Sheeran debut pada tahun 2012 dengan album “+”. Melalui single utama dari lagu tersebut yakni “The A Team” ia berhasil masuk nominasi di Grammy Awards untuk pertama kalinya.
Ketika itu, lagu “The A Team” mendapatkan nominasi sebagai Song of The Year Grammy Awards yang ke-55. Dalam kesempatan itu pula, ia juga tampil pertama kali dalam ajang Grammy menyanyikan lagu tersebut bersama Elton John. Di tahun itu, Sheeran belum berhasil memenangkan piala Grammy.
Dua tahun berselang tepatnya di Grammy Awards ke-57, albumnya bertajuk “x” dinominasikan kembali dalam ajang tersebut dalam kategori Album of The Year dan Best Pop Vocal Album. Namun di tahun ini pula ia berhenti di tahap nominasi.
Baru kemudian pada Grammy Awards ke-58, ia berhasil memenangkan Piala Grammy untuk pertama kali dalam karirnya. Lagunya yang berjudul “Thinking Out Loud” berhasil menjadi Song of The Year dan Best Pop Solo Performance. Kala itu lagu “Thinking Out Loid” juga dinominasikan dalam kategori Record of The Year.
Dengan raihan yang ia dapatkan di Grammy Awards ke-60 kali ini, berarti Ed Sheeran berhasil mengulangi prestasi yang ia dapat dalam kategori Best Pop Solo Performance dua tahun yang lalu.
(Lin)
(way)