SOLO, solotrust.com - Intimate wedding merupakan konsep pernikahan yang muncul selama masa pandemi corona (Covid-19) dengan mengedepankan suasana hangat, intim, dan sakral. Konsep intimate wedding kini sudah menjadi tren di kalangan masyarakat, terlebih di era normal baru ini. Sebab, meski terjadi pandemi, masyarakat tetap ingin melangsungkan momentum sangat penting itu.
Representative Harmoni Wedding Organizer (WO), Christina Sasa menjelaskan, konsep intimate wedding menjadi solusi penyelenggaraan pernikahan di kala pandemi. Sebab fokus pada keluarga dan kerabat terdekat, tidak lagi dihadiri ribuan orang. Sehingga acara lebih terkonsep mengacu kepada kedekatan atau personal touch antara mempelai dan undangan.
"Harmoni sebagai salah satu WO pelopor protokol kesehatan sesuai dengan standar di Solo kembali mengemas acara Simulasi Wedding berkonsep outdoor dengan memanfaatkan keindahan alam Tawangmangu di Sekipan, Karanganyar," paparnya, Rabu (07/04/2021).
Acara hasil inisiatif Karanganyar Wedding Vendor bekerja sama dengan Harmoni WO ini diadakan pada Rabu (07/04/2021) dengan konsep outdoor bertema rustik bertempat di Bukit Sekipan, Tawangmangu, Karanganyar.
Acara didukung vendor-vendor ternama di Soloraya, seperti Dewi Make up, Kartika Bakery & Catering, Primajaya Dekorasi, Putrani Entertainment, Idda Wedding, Gallery Happy, Febriner Make up, Neniazahra Make up, Shalisha Gown & Bride, dan dikoordinasi Harmoni WO.
“Harapan kami dengan diadakannya simulasi ini, semakin memperkenalkan Sekipan sebagai salah satu destinasi wedding di Karanganyar dengan keindahan view-nya” papar CEO Harmoni WO, Gembul.
Pengurus Karanganyar Wedding Vendor, Oka, berencana akan membuat berbagai acara terkait wedding seperti pelatihan atau workshop agar selalu dapat mengikuti tren pasar.
"Acara ini juga digelar karena bapak bupati pernah berwacana untuk menjadikan Sekipan menjadi salah satu venue wedding dengan keindahan alamnya yang tidak kalah dibandingkan daerah lain," imbuhnya.
Ke depan, akan digelar pertemuan rutin guna mempererat silaturahmi antarvendor setiap bulan. (rum)
(end2021)