Hard News

Masjid Agung Solo Gelar Shalat Tarawih 2 Sesi

Jateng & DIY

13 April 2021 10:13 WIB

Jamaah Masjid Agung Solo sedang melaksanakan Shalat. (Foto: Dok. Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Masjid Agung Keraton Kasunanan Hadiningrat Surakarta (Masjid Agung Solo) mendapat izin menggelar Shalat Tarawih selama bulan Ramadan. Tarawih pertama dilaksanakan usia Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1442 H jatuh pada hari ini Selasa (13/4).

Tentunya pelaksanaan Shalat Tarawih menerapkan protokol kesehatan yang ketat yakni jamaah wajib memakai masker, mencuci tangan, pengecekan suhu badan sebelum masuk ke area masjid dan mengatur shaft Shalat antar jamaah.



Sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo, jumlah jamaah yang diperkenankan masuk dalam Masjid hanya sebesar 50% dari kapasitas Masjid.

Meski hanya setengah kapasitas, Masjid Agung membagi Shalat Tarawih dalam dua sesi dan dua Imam Shalat.  Jemaah kelompok pertama melaksanakan salat dengan 11 rakaat. Sedangkan jemaah kelompok berikutnya dengan jumlah rakaat 23.

Sekertaris Takmir Masjid Agung Solo, Abdul Basid menjelaskan kegiatan khas bulan Ramadan, seperti sahur dan berbuka bersama ditiadakan. Dikhawatirkan kegiatan tersebut berpotensi menimbulkan kerumunan.

“Tarawih dulu, kalau buka dan sahur bersama di Masjid agung ini tidak diadakan karena rawan kerumunan dan jaga jarak tidak bisa teratasi. Tadarus pun hanya intern, kuliah subuh juga masih rutin.” ujarnya.

Ratusan jamaah pun antusias mengikuti Shalat Tarawih perdana di Masjid Agung Solo. Meski dibatasi, kegiatan kuliah umum dan kuliah tujuh menit (kultum) tetap diadakan. 

(zend)