Solotrust.com - Abdee Negara Nurdin atau lebih dikenal dengan nama Abdee Negara dipilih Menteri BUMN Erick Thohir sebagai salah satu Komisaris Independen PT Telkom Tbk, Jumat (28/05/2021).
Abdee Negara lahir di Kota Donggala, Sulawesi Tengah pada 28 Juni 1968 tumbuh dari keluarga politik. Ayahnya, Andi Cella Nurdin merupakan politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dari Sulawesi Tengah dan merupakan anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) selama 25 tahun.
Kendati berasal dari keluarga politikus, namun Abdee Negara lebih dikenal sebagai musisi dan gitaris dari grup band Slank. Ia juga turut memberi warna musik pada lagu-lagu Slank hingga saat ini.
Drummer Pas Band, Sandy memiliki kesan sendiri terhadap sosok Abdee Negara. Pemilik nama asli Agus Teguh Prakosa Andarusman yang mengenal Abdee semenjak muda pun menuliskan kesannya dalam akun Instagram @sandypasband_
"Tahun 1986 mengenal @abdeenegara, dia datang ke rumah gue (Condet, Kandang Monyet)," tulis Sandy.
Disebutkan, saat kali pertama kenal Abdee Negara, dirinya melihat gitaris Slank itu adalah seorang yang biasa saja dengan pembawaannya yang pendiam dan suka main gitar. Sandy juga menduga jika ekonomi Abdee pada saat itu biasa saja. Namun saat bertandang ke rumah, dirinya baru sadar jika kenalannya itu adalah anak seorang pejabat dengan kelimpahan materi.
"Ternyata ayahnya mendidik dia supaya hidup sederhana, tidak lebay seralaj, walau dia bisa," ungkap Sandy yang kemudian mengetahui sifat asli Abdee Negara saat bermain band bersama di Enemest Band.
Saat satu band itulah, Sandy tahu jika Abdee orangnya tidak suka aneh-aneh.
"Nggak drugs, nggak main cewek, nggak alkohol, ya cuma main gitar aja," kesan dia yang melihat Abdee Negara orang lurus.
Selepas tak bersama lagi dalam band yang mereka gawangi, Sandy dan Abdee jarang bertemu. Namun Sandy semakin salut dengan aktivitas kawannya itu yang terus memikirkan orang lain dengan membentuk berbagai proyek bersama, meski tengah sakit karena harus transplantasi ginjal.
"Si anak band lempeng ini memang nggak mikirin diri sendiri. Di tengah sakitnya dan harus transplantasi ginjal, dia masih mikirin orang banyak. Saya merasakan itu semua, adanya Bekraf juga merupakan salah satunya karena ide dia!" seloroh Sandy dalam tulisannya.
Pria kelahiran Bandung itu pun mengucapkan selamat atas penunjukan Abdee Negara sebagai salah satu komisaris independen PT Telkom Tbk. (dd)
(and_)