Hard News

Keluarkan Intruksi Baru, Bupati Izinkan PTM Terbatas

Jateng & DIY

4 September 2021 11:24 WIB

Bupati Sukoharjo Etik Suryani saat mengecek salah satu sekolah.

SUKOHARJO, solotrust.com – Bupati Sukoharjo Etik Suryani mengeluarkan instruksi terbaru tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3. Intruksi tersebut dikeluarkan Selasa (31/8) malam. Jika dibanding instruksi sebelumya, dalam Instruksi Bupati Sukoharjo Nomor 11 Tahun 2021 menyebutkan lebih banyak kelonggaran, terutama di sektor pendidikan.  Dalam instruksi tersebut menyebutkan Bupati  mengizinkan sekolah untuk menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Menurut rencana PTM akan dilakukan pertengahan September mendatang.

Pelaksanaan pembelajaran di satuan pendidikan, lanjut bupati, dapat dilakukan melalui pembelajaran tatap muka terbatas dan/atau pembelajaran jarak jauh berdasarkan Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan dan Menteri Dalam Negeri Nomor 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/4242/ 2021, Nomor 440-717 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019.



Dalam intruksi itu juga menyebut, unutk  satuan pendidikan yang melaksanakan PTM terbatas dilaksanakan dengan kapasitas maksimal 50 persen. Untuk PAUD total kapasitas maksimal 33 persen, tetap dengan menjaga jarak minimal 1,5 meter, dan maksimal lima peserta didik per kelas. Sedangkan untuk sekolah-sekolah luar biasa, seperti, SDLB, MILB, SMPLB, SMLB, dan MALB, maksimal 62 persen sampai 100 persen dengan menjaga jarak minimal 1,5 meter dan maksimal 5 peserta didik per kelas.

Sebelumya, Bupati Etik Suryani usai memantau pelaksanaan vaksin di Kopassus meminta agar masyarakat tetap waspada melaksanakan protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

“Kita mempersiapkan dengan matang dulu mulai dari kesiapan tempat dan kesiapan dari orang tua wali murid,”ungkap Bupati.

Sementara itu Kabid SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sukoharjo, Warsini menyampaikan, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan kunjungan terkait kesiapan sekolah untuk melakukan pembelajaran tatap muka atau PTM.

“Besuk (Kamis,(10/8) kami baru akan rapat terkait kesiapan sekolah untuk melakukan PTM,”ujarnya. (nas)

()