Entertainment

One Day, Lagu Penuh Perasaan dari MONSTA X tentang Kehilangan atau Berpisah dengan Seseorang yang Dicintai

Musik & Film

21 September 2021 15:38 WIB

MONSTA X dalam wawancara perilisan "One Day" (Dok. Starship Entertainment)

Solotrust.com -MONSTA X baru saja merilis single berbahasa Inggris terbarunya "One Day". Single ini adalah rilis resmi pertama grup itu semenjak Shownu melaksanakan wajib militer. Meski begitu, Shownu ambil bagian dalam single ini karena direkam sebelum keberangkatannya.

Dalam sesi wawancara yang digelar Starship Entertainment sebelum perilisan lagu itu, I.M mewakili grupnya mengatakan bahwa "One Day" adalah lagu tentang kehilangan atau berpisah dengan seseorang yang dicintai.



"Itu sangat menyakitkan, kan? Kamu mungkin merasa lebih baik di titik tertentu, tapi kamu terpaku pada emosi itu, jadi kamu tidak benar-benar keluar darinya," katanya.

Saat Kihyun bertanya pada I.M mengapa dia menyukai lagu itu dan apa makna lagu itu untuknya, I.M menjawab karena lagu itu sangat emosional dan karena penglihatannya (eyesights) hampir 20/20, sehingga dia merasa familiar dengan lagu itu.

Tentang frasa "hindsight's 20/20" yang ada dalam lirik lagu, Minhyuk dan Kihyun menjelaskan bahwa manusia bisa melihat dengan jelas dengan penglihatan 2.0/2.0.

"Kamu melihat hal-hal dengan lebih jelas saat kamu melihat kembali ke masa lalu. Kalian dapat melihat masa lalu dengan lebih jelas," tambah I.M.

Menurut kamus Merriam-Webster, istilah "hindsight's 20/20" berarti pengetahuan penuh dan pemahaman lengkap yang dimiliki seseorang tentang suatu peristiwa hanya setelah peristiwa itu terjadi.

Lirik lain dalam lagu ini misalnya "Spilling out my guts to the ghost in our apartments", yangmana "spill your guts" menurut kamus Cambridge berarti "memberi tahu seseorang tentang diri Anda, terutama masalah Anda". Dengan lirik bahwa mereka "spilling out guts" pada hantu di apartemen, menandakan bahwa setelah berpisah, dia hanya bisa berbicara sendiri meluapkan masalahnya.

MTVNews mendeskripsikan "One Day" sebagai sebuah refleksi muram tentang hubungan yang tidak sesuai harapan. Meski semua telah berakhir, kedua belah pihak telah sama-sama move on, namun tidak apa-apa untuk sesekali merasa sedih.

"Mungkin "one day" (suatu hari) kamu bisa bertemu dengan mereka lagi. Dan jika waktu itu tiba, aku pikir semua akan baik-baik saja," tulis MTVNews.

Salah satu penggalan lirik yang emosional dalam lagu itu misalnya bagian I.M, yakni "Wish you the best with somebody new, but they'll never love ya like I do" ("Semoga kamu mendapatkan yang terbaik dengan seseorang yang baru, tetapi mereka tidak akan pernah mencintaimu seperti aku").

MONSTA X menampilkan "One Day" untuk pertama kalinya di MTV Fresh Out Live. Para anggotanya terlihat mengenakan pakaian serba gelap dengan standing mic. Ini adalah single untuk mengawali album AS kedua mereka setelah "All About Luv" yang rilis tahun lalu. (Lin)

(wd)