Solotrust.com - SECRET NUMBER comeback dengan single terbarunya "Fire Saturday" pada Rabu (27/10/2021). Ini adalah comeback mereka setelah hampir setahun lalu merilis single kedua "Got That Boom".
Ada dua anggota baru yang bergabung dalam comeback kali ini yakni Minji dan Zuu. Girlgroup ini awalnya beranggotakan 5 orang yakni Dita, Jinny, Lea, Soodam dan Denise.
Bulan lalu Vine Entertainment mengumumkan bahwa Denise tidak akan ikut comeback ini karena permasalahan kontrak.
Minji sebelumnya pernah mengikuti ajang survival Mnet Produce 101 dan Produce 48. Gadis kelahiran 1999 itu saat ini menempuh pendidikan musik di Berkeley College of Music. Dia pernah menyanyikan OST drama "Triple Some 2" berjudul "I talk, You Smile (난얘기하고넌웃어주고)" dengan Baek Myung Han.
Sedangkan Zuu (Ji Yeongju) adalah anggota termuda. Gadis kelahiran tahun 2000 itu kini menempuh pendidikan di Dong-Ah Broadcasting College. Banyak yang mengatakan Zuu mirip dengan Namjoo APINK. Dia pernah menjadi murid di akademi tari W Dance Studio dan merilis dance cover TWICE "Feel Special".
"Fire Saturday" adalah lagu dengan sound retro dengan synth bass dan beat yang berat. Lagu lain dalam single ini adalah "Dangerous In Love".
Dengan gaya pakaian retro, grup ini seperti kembali ke era itu dan berdansa sepanjang malam di pesta. Liriknya juga berkisar tentang menyambut seseorang ke duniamu untuk menari di malam minggu. (Lin)
(wd)