JAKARTA, solotrust.com – Wakil Presiden, Ma’ruf Amin meresmikan Universitas Indonesia Halal Center (UIHC) di Gedung Institut Pengembangan Sains Teknologi dan Kemanusiaan UI, Kamis (11/11).
Ia berharap unit yang telah diresmikan dapat mengambil peran strategis dalam mengembangkan industri produk halal dan menjadi pusat riset halal berstandar internasional.
“Saya ucapkan selamat atas peluncuran Universitas Indonesia Halal Center atau UIHC. Semoga UIHC dapat menjalankan seluruh rencana dan programnya dalam memajukan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia yang kita cintai,” katanya seperti yang dilansir di Antaranews.
Ia juga berharap perguruan tinggi lain dapat terpicu untuk mewujudkan pusat halal serupa sebagai tempat untuk mengembangkan ekosistem halal di Indonesia.
Sementara itu Rektor UI Ari Kuncoro mengatakan industri halal saat ini sudah menjadi tren di berbagai negara sehingga dalam hal pengembangan tidak dapat ditinggalkan.
“Saat ini industri halal telah menjadi tren di berbagai negara. Tidak hanya dikembangkan di negara dengan mayoritas muslim, namun juga di negara-negara non mayoritas muslim yang secara giat mengembangkan industri halal,” ujarnya.
Saat ini, minat masyarakat di dunia dalam mengonsumsi produk halal terus meningkat. Tidak hanya terbatas pada produk makanan dan minuman saja, namun mulai merambah di bidang fashion, kosmetik, maupun obat-obatan. (athala)
(zend)