Entertainment

Film Just Mom, Karya Kedua Jeihan Angga

Musik & Film

16 November 2021 19:31 WIB

First look film berjudul Just Mom karya Jeihan Angga. (Dok. Instagram/@jeihan.angga)

Solotrust.com - Sutradara muda Jeihan Angga mengunggah tampilan awal untuk film terbarunya 'Just Mom' di akun Instagram miliknya, @jeihan.angga, Senin (15/11/2021). Dalam unggahannya, ia juga menyertakan caption tentang film yang ditulis Hanung Bramantyo itu.

"First look, 'Just Mom' karya panjang kedua saya bareng @dapurfilm dan @tamanwisatacandi.id," tulis Jeihan Angga.



"Sebelum ditulis menjadi naskah, mas @hanungbramantyo sebagai produser sempat berpesan, 'Jadikan ini sebagai karya personalmu'. Sempat kurang yakin karena saya bukan contoh anak yang pandai memahami ibu," terangnya kemudian.

Kendati demikian, Jeihan Angga menyadari seorang anak tak akan bisa memahami keinginan ibunya. Justru sang ibulah yang sering kali memahami keinginan anak-anaknya.

"Mengambil perspektif ini, ternyata kasih sayang itu bersifat paradoks," kata sutradara asal Sukoharjo, Jawa Tengah.

Just Mommerupakan film kedua Jeihan Angga selepas Mekah I'm Coming. Dalam film Just Mom, Jeihan Angga berkesempatan mengarahkan aktris senior Christine Hakim dan juga Ayu Shita. (dd)


(and_)