Entertainment

Rayakan Episode Ke-1000, Anime One Piece Bawa Kembali Lagu Opening We Are

Musik & Film

28 November 2021 18:09 WIB

Anime "One Piece" (Sumber gambar: YouTube One Piece)

Solotrust.com -Anime "One Piece" sedang merayakan episode ke-1000nya. Anime yang telah ada di TV selama 23 tahun itu membawa kembali lagu opening pertamanya yang berjudul "We Are" untuk merayakan peristiwa penting ini.

Seperti kebanyakan anime yang sudah berjalan lama, "One Piece" telah melewati beberapa lagu opening. "We Are" adalah lagu dari Hiroshi Kitadani, yang disusun oleh Kohei Tanaka dengan lirik oleh Shōko Fujibayashi. "We Are" hanya berlangsung hingga Episode 47, yang ditayangkan pada bulan November 2000. Bagi penggemar yang telah mengikuti perjalanan Luffy sejak awal, ini merupakan suguhan yang sangat spesial.



Berbeda dengan versi originalnya dulu, dalam video opening kali ini Luffy bergabung di dek dengan lebih banyak teman. Usopp, Chopper, Nico, Franky, Brook, dan Jinbe telah menjadi bagian dari kru kapal. Dengan para karakternya yang telah mencapai Negara Wano, opening ini menyuguhkan karakter dalam pakaian terbaru yang terinspirasi dari budaya Jepang.

Tidak jelas apakah "We Are" yang telah diperbarui ini akan menjadi lagu opening 'One Piece" atau apakah itu hanya satu kali untuk Episode ke-1.000 saja. Meski begitu, sajian ini adalah cara yang menyentuh untuk menjembatani masa lalu dan masa depan anime terkenal itu.

"One Piece" pertama kali muncul dalam bentuk manga di Jepang pada tahun 1997, dengan versi animenya menyusul dua tahun kemudian. Sejak itu "One Piece" telah menjadi fenomena budaya global, memecahkan rekor dan mendapatkan banyak penggemar di seluruh dunia.

Kreatornya Eiichiro Oda memegang Guinness World Record untuk "salinan terbanyak yang diterbitkan untuk seri buku komik yang sama oleh satu penulis", yakni 490 juta.

Saat ini adaptasi live-action "One Piece" oleh Netflix juga sedang dikerjakan. Pengumuman Netflix tentang para pemerannya membuat media sosial ramai awal bulan ini, dengan aktor Meksiko berusia 18 tahun Inaki Godoy bersiap untuk mengambil peran Luffy. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya