Ekonomi & Bisnis

Pengelola Mal Harap Tak Muncul Gelombang Ketiga Covid-19 Tahun Depan

Ekonomi & Bisnis

09 Desember 2021 13:31 WIB

Salah seorang karyawan Solo Grand Mall melakukan scan QR Code dengan aplikasi Peduli Lindungi sebagai syarat masuk mal. (Dok. solotrust.com/rum)

SOLO, solotrust.com - General Manager Solo Grand Mall (SGM) Bambang Sunarno berharap kondisi tahun depan lebih baik bagi dunia usaha, terutama sektor ritel setelah terpukul pandemi Covid-19 sejak Maret 2020 silam.

"Harapan kami, kalau di awal tahun 2022 ini, Januari sampai Februari nanti aman, kemungkinan besar mal akan booming lagi. Saya bersyukur di Solo masih tertib dan taat aturan. Mudah-mudahan di Solo segera turun ke PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Level 1," kata Bambang Sunarno di sela perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 SGM, Jumat (02/12/2021).



Optimisme ini seiring dampak positif dirasakan SGM setelah pemerintah melaksanakan PPKM Level 2 dengan beberapa pelonggaran. Tepatnya sejak September 2021 setelah pada Juli hingga Agustus 2021 mal ditutup karena PPKM Darurat atau PPKM Level 4.

Trafik pengunjung terasa naik setelah ada pelonggaran PPKM, yakni anak-anak, ibu hamil, dan warga lanjut usia (Lansia) sudah diizinkan masuk mal. Kendati demikian, siswa yang masih mengenakan seragam sekolah tidak diizinkan masuk pusat perbelanjaan.

Pihaknya menekankan, mal bukanlah tempat penyebaran virus luar biasa menakutkan. Pasalnya, manajemen mal menerapkan protokol kesehatan ketat sejak masuk pusat perbelanjaan dengan scan barcode aplikasi PeduliLindungi, jaga jarak, cek suhu tubuh, dan pembatasan jumlah pengunjung.

"Mulai Maret 2020 sampai sekarang memang sangat mengkhawatirkan sekali bagi dunia usaha, terutama operasional mal itu terpukul luar biasa karena pandemi ini. Kalau diprediksi nanti ada lonjakan gelombang ketiga di Januari-Februari 2022 nanti, tidak terbayang dampaknya, tapi kita harapkan tidak," ujar Bambang Sunarno.

Pihaknya berharap masyarakat mengikuti protokol kesehatan dan mengurangi aktivitas kumpul-kumpul agar tidak terjadi gelombang ketiga Covid-19 di awal 2022, setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) sebagaimana prediksi para ahli.

"Dunia usaha, terutama ritel ini terdampak sekali pandemi Covid-19. Mudah-mudahan jangan terjadi lagi di tahun depan. Ini sudah mulai membaik. Kita sudah mulai merangkak," beber Bambang Sunarno.

Selama pandemi Covid-19, diungkapkan Bambang Sunarno, sejumlah tenant di SGM terpaksa tutup lantaran menanggung biaya operasional berat. Tercatat, sebanyak lima hingga tujuh persen dari total tenant di SGM tutup karena tak kuat menghadapi pandemi Covid-19.

Sementara terkait perayaan HUT ke-17 Solo Grand Mall, pihak manajemen SGM berupaya menaati aturan berlaku dari pemerintah untuk meminimalisasi kegiatan yang mengundang keramaian.

"Terus terang kita prihatin sejak 2020 hingga 2021. Di ulang tahun ke-16 dan 17 ini memang kami agak turunkan karena kami menjaga marwah dari pemerintah kita. Kami mengikuti jangan sampai ada kerumunan," pungkas Bambang Sunarno. (rum)

(and_)

Berita Terkait

Laporan Dugaan Pemalsuan Belum Ada Tersangka, Ketua DPD KAI Jateng akan Bersurat ke Kapolri

Peletakan Batu Pertama SMP Kemala Bhayangkari, Langkah Besar Menuju Pendidikan Berkualitas

Bertabur Bintang, Saksikan Penghargaan Selebriti Paling Menginspirasi Malam Ini

Pasar Malam Gatsu Solo, Perpaduan Seni dan Kreativitas

Asyiknya Wisata Malam di Koridor Gatsu Solo, Healing Sambil Berburu Suvenir

Sambut Imlek, Puluhan Menu Khas Asia Siap Goyang Lidah di Festival Kuliner Oriental

Food Fest & Shop Bawa Pengalaman Belanja Kuliner Terbaik di Solo Grand Mall

Ramadan Berbagi Berkah, Solo Grand Mall Semai Kebaikan di Bulan Suci

Hoax! Foto Wanita Jatuh dari Eskalator Lantai 3, Bukan di Solo Grand Mall

Teleperformance Indonesia Hadir di Solo, Tingkatkan Layanan Bisnis Terintegrasi untuk Industri Digital Nasional

JKT GO Hadirkan Wahana Rumah Hantu Indonesia di Solo Grand Mall

Battle of Indonesian Aquascapers, Akuarium Cantik Penuhi Atrium Solo Grand Mall

Panjat Pinang dan Aneka Lomba Semarakkan Hari Kemerdekaan di Solo Grand Mall

Merdeka REI Expo 2024 Hadirkan Penawaran Properti Terbaik di Solo Grand Mall

Festival Kuliner Makan Makan Fest di Solo Grand Mall Sambut Liburan Sekolah

Dukung Pengembangan UKM, Solo Grand Mall Gelar Solo PPUN 2024

Solo Grand Mall Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Tenis Meja Terbuka, Rebutkan Piala Ketua KONI Surakarta II 2024

Antusiasme Tinggi Warnai Acara Harajuku: Harmony with Nusantara di Solo Grand Mall

Spektra Meriah di Solo Grand Mall: Pameran dan Pembelian Elektronik serta Furnitur dengan Kemudahan Pembayaran

Ramadan, Solo Grand Mall Tawarkan Beragam Promo dan Diskon Spesial

Battle of Indonesian Aquascapers, Akuarium Cantik Penuhi Atrium Solo Grand Mall

Super Land Hadirkan Wahana Playground Edukatif di Solo

Berita Lainnya