KLATEN,solotrust.com - Warga di lereng Gunung Merapi tepatnya di Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Klaten kini masih menunggu janji pemerintah setempat terkait perbaikan jalur evakuasi menuju wisata alam Deles Indah.
Warga yang kesal dengan lambatnya perbaikan jalur evakuasi tersebut, nampak membentangkan kain berwarna putih panjang sekitar 20 meter dengan berbagai tulisan dengan nada kecaman.
Nada kecaman pada kain putih tersebut bertuliskan, “Pacar saja butuh diperhatikan masa jalan tidak” “Tau ah lagi macer 19 M hehehe”,”Jalur evakuasi rusak” dan lainnya.
Nur Sriyanto Ketua relawan Desa Sidorejo mengatakan, jalur evakuasi rusak semenjak aktivitas gunung Merapi naik. Selain itu, kerusakan jalur evakuasi juga disebabkan aktivitas truk pengangkut material pasir maupun batu yang melintas jalur tersebut.
“Kerusakan ini sejak lama. Curah hujan tinggi juga sebagai penyebab karena air dari atas turun kebawah. Selain itu, juga aktivitas truk pengangkut material yang sering melintas di jalur itu,”katanya saat ditemui Solotrust.com, Jumat (14/1) di Desa Sidorejo.
Menurutnya, perbaikan kerusakan jalur evakuasi sekitar 5 kilometer lebih tersebut sudah dianggarkan dari pemerintah Kabupaten Klaten dan pelaksanaan pada 2022 ini.
“Kalau informasinya pada tahun ini mulai di perbaiki, dan beberapa bulan yang lalu sudah ditinjau dari Ibu Bupati. Namun, sampai sekarang belum ada tanda tanda perbaikan,”ujar dia.
Dikatakanya, kalau jalur evakuasi tersebut dilakukan perbaikan hanya sebatas ditambal mungkin cepat rusak. Namun, apabila dilakukan cor dengan tulang besi dimungkinkan kuat. Sebab, banyak truk yang melintas membawa material.
“Kalau hanya di tambal sulam tidak mungkin bisa tahan lama. Namun, kalau dibangun dengan cor dan tulang besi, ya dimungkinkan bisa tahan lama,”kata dia.
Ia mengatakan, dikhawatirkan Merapi erupsi sedangkan perbaikan jalan belum dilakukan.
“Yang dikawatirkan warga disini itu kalau tiba tiba Merapi erupsi. Trus evakuasi warga bagaimana kalau jalannya rusak seperti itu. Ya, mudah mudahan Merapi tetap aman. Kita selamat dari evakuasi tapi saat evakuasi terjatuh karena jalannya rusak,”ucapnya.
Sementara, terkait perbaikan jalur evakuasi yang rusak parah di Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Klaten pihak Dinas Perkerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Klaten belum bisa dikonfirmasi. (jaka)
(zend)