Solotrust.com - Penyanyi kenamaan Keith Martin ditemukan meninggal dunia di apartemennya kawasan Quezon Filipina pada Jumat (26/03/2022).
Sheree Bautista yang pernah membawakan lagu ' Heaven Knows' dan ditulis sacara langsung Keith Martin mengabarkan kematian penyanyi lagu 'Because of You' dalam postingan di Facebook.
"Tak pernah menyangka ini adalah terakhir kalinya aku bertemu dan mendengarkan suaramu. Kamu akan selalu dirindukan," tulis Sharee Bautista.
Keith Martin diduga sudah meninggal dunia beberapa hari sebelum ditemukan. Jenazah penyanyi dan penulis lagu R&B berkebangsaan Amerika Serikat itu ditemukan setelah tetangga di kondominiumnya mencium bau tak sedap.
Mendapati hal itu, tetangga Keith Martin lantas menghubungi pihak keamanan serta pemilik tempat tinggal.
Keith Martin meninggal dunia dalam usia 55 tahun. Selama ini penyanyi yang pernah berkolaborasi dengan Agnes Monica itu telah menelurkan beberapa lagu, salah satunya 'Because of You'. (dd)
(and_)