Entertainment

Cerita Unik Joko Anwar Kala Menulis Skenario Film

Musik & Film

2 April 2022 11:11 WIB

Joko Anwar (Foto: Instagram/@jokoanwar)

Solotrust.com - Mempunyai mimpi menjadi bintang film di industri perfilman Tanah Air, Joko Anwar kini dikenal sebagai salah satu sutradara, penulis, dan produser andal. Saat tampil di podcast Hahaha TV dipandu Ernest Prakasa, pria 46 tahun memberikan alasan mengapa dirinya lebih nyaman di belakang layar, meski sesekali sempat pula tampil sebagai cameo di beberapa film sutradara lainnya.

"Nggak berani gue, gue nggak pede (percaya diri) kayak elo yang bisa di depan dan belakang kamera," ungkap Joko Anwar ketika Ernest Prakasa menanyakan tentang rangkap jabatan dalam sebuah film disutradarainya sendiri.



"Gue orangnya sebenarnya insecure (tidak percaya diri-red), terutama kalau soal fisik. Pokoknya kalau gue tampil di publik pasti semua orang menatap gue dan gue nggak nyaman banget," urainya.

Joko Anwar dalam kesempatan itu juga menceritakan tentang bagaimana susahnya membuat skenario daripada menyutradarai film. Sebab menurutnya, apabila menyutradarai ada pegangannya, yakni skenario. Sementara saat menulis skenario dibutuhkan tempat nyaman untuk menghasilkan karya bernilai.

"Tempat favorit gue kalau nulis skenario itu di museum, di kuburan, tapi bukan kuburan di Indonesia," beber sutradara kelahiran Medan.

Dalam proses menulis skenario, Joko Anwar membuat metode berbeda-beda bergantung genre yang hendak dipilihnya.

"Ada beberapa fase, gue nulis skenario itu dengan melihat muka orang, tapi muka orang yang spesifik. Muka orang yang buru-buru, seperti di airport, stasiun, dan sebagainya," papar dia yang kemudian menceritakan proses penulisan skenario beberapa film awalnya.

Joko Anwar menambahkan, setiap orang mempunyai metode berbeda dalam menulis skenario film. Dalam melakukan penulisan skenario film, ia mengaku menghabiskan waktu tiga hingga lima hari. Dirinya pun menuliskan apa yang tertuang di dalam kepalanya hingga jadi sebuah karya skenario film.

Kendati demikian, film Perempuan Tanah Jahanam garapannya ditulis lebih lama karena telah dipersiapkan sejak 2012 dan baru produksi pada 2019. (dd)

(and_)