Solotrust.com - Event akbar Jakarta Fair 2022 alias Pekan Raya Jakarta (PRJ) masih akan dihelat hingga akhir pekan nanti.
Nah, bagi kamu yang pengin nonton agenda tahunan ini, berikut info seputar harga tiket dan jadwal konser musik Jakarta Fair hari ini, Rabu 13 Juli 2022.
Harga tiket masuk (HTM) Jakarta Fair hari ini dibanderol mulai Rp40 ribu dan Rp70 ribu.
Jika kamu pengin ke PRJ, tiket bisa dipesan secara online. Ada dua jenis tiket masuk Jakarta Fair ditawarkan pihak penyelenggara, yakni tanpa konser dan bundling konser.
Berdasarkan laman jakartafair.co.id, grup musik yang bakal tampil di Jakarta Fair hari ini, Rabu 13 Juli 2022 ada Jason Ranti, Thalita Adhin & Melodia Putra, dan Tribute Glenn Fredly with The Bakuucakar.
Pentas di panggung utama, konser ketiganya akan dimulai pukul 19.15 WIB diawali penampilan Thalita Adhin & Melodia Putra.
Jason Ranti sendiri merupakan penyanyi sekaligus penulis lagu yang mulai dikenal publik lewat album debut folk-nya, Akibat Pergaulan Blues.
Musisi 37 tahun ini juga dikenal luas atas tembang "Lagunya Begini Nadanya Begitu" yang ia bikin untuk penyair Sapardi Djoko Damono.
Lagu ini pernah dinyanyikannya bareng sang maestro musik, Iwan Fals.
Sementara The Bakuucakar merupakan salah satu band pengiring yang kerap menemani mendiang Glenn Fredly saat manggung.
Sebagaimana diketahui, Jakarta Fair 2022 dibuka Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 9 Juni 2022 lalu.
Ajang ini menyajikan berbagai hiburan, termasuk konser musik setiap hari. (and)
(and_)