Hard News

Dalang Cilik Hibur Masyarakat Lereng Merapi Merbabu

Jateng & DIY

6 Agustus 2022 23:33 WIB

Warga di lereng Gunung Merapi Merbabu, tepatnya di Kecamatan Selo, Boyolali dihibur kesenian wayang kulit, Sabtu (06/08/2022). (Foto: Dok. solotrust.com)

BOYOLALI,solotrust.com - Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan RI, warga di lereng Gunung Merapi Merbabu, tepatnya di Kecamatan Selo, Boyolali dihibur seniman dalang cilik Ki Radite Hanung Putra Eris Sandi asal Penggung, Boyolali.

Pentas wayang kulit oleh dalang cilik dipusatkan di lapangan Simpang Pakubuwono VI Kecamatan Selo dengan mengambil lakon Wahyu Makuthoromo, Sabtu (06/08/2022) siang.



Menurut Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Boyolali, Bianto, pentas seni wayang kulit oleh dalang cilik dan Ki Agung asal Pengging mengambil lakon Dewa Amral.

“Di Gladaksari dan Selo ini pentas seni wayang kulit diawali dengan dalang cilik. Pentas seni wayang kulit ada enam putaran,” katanya, saat ditemui di Selo.

Pementasan wayang oleh dalang cilik ini diharapkan dapat mengenalkan kesenian tradisional kepada anak-anak tingkat SD maupun SMP.

“Kita mengenalkan seni dan budaya terhadap anak anak melalui pentas seni wayang kulit. Mereka harus tahu seni dan budaya yang ada di Boyolali ini,” terang Bianto.

Dengan adanya pementasan wayang kulit, pihaknya berharap seluruh masyarakat Boyolali dapat menggenal seni dan budaya tradisonal. Budaya tak hanya wayang kulit, namun termasuk cerita legenda, cerita daerah, tarian tradisional serta budaya berupa dakwah keagamaan.

“Budaya itu sangat banyak. Masyarakat juga mesti tahu cerita legenda, cerita daerah Boyolali, dan lainnya. Jadi tidak hanya pentas seni wayang kulit saja,” jelas Bianto.

Pentas seni wayang kulit kali ini diikuti enam dalang, yakni di Cepogo diawali dalang remaja, di Selo dalang cilik. Sementara di Gladaksari menampilkan Ki Dalang Murtejo, Musuk Ki Dalang Subarno, Tamansari Ki Dalang Arif Sarjono, Ampel Ki Dalang Jungkung Darmoyo, dan Cepogo dalang remaja kemudian untuk Selo dalang cilik.

“Pentas wayang kulit dimulai sejak hari ini, Sabtu 6 Agustus sampai 13 September 2022. Semua pentas diambil pada Sabtu malam Minggu. Tujuannya agar anak-anak libur sekolah bisa menonton wayang kulit,” pungkas Bianto. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Serunya Ngabuburit Gelar Wayang Kulit sekaligus Bagi-bagi Takjil

5 Dalang Wayang Kulit Ramaikan HUT DPRD Boyolali

Disdikbud Boyolali Gelar Wayang Kulit Baratayuda Selama 7 Hari di Gelanggang Anuraga

Hadiri Pagelaran Wayang Kulit, Mbak Vivit Siap Lestarikan Budaya Indonesia

Pilkada Boyolali, Pendukung Marsono-Saifulhaq Doa Bersama di Gelaran Wayang Kulit

Penguatan Profil Pelajar Pancasila, BBGP Jateng Hadirkan Pagelaran Wayang Kulit

Serunya Ngabuburit Gelar Wayang Kulit sekaligus Bagi-bagi Takjil

Peringatan Harganas dan Hari Anak Nasional di Boyolali, Dimeriahkan Dalang Cilik hingga Bazar

Kenalkan Budaya Jawa, Dalang Cilik Pentas di MI Muhammadiyah Nogosari

16 Dalang Cilik Adu Kebolehan

Karnaval Sapi Tunggangan Meriahkan 1 Abad Desa Pelem Boyolali

Ratusan Hafiz Quran di Boyolali Ikuti Lomba MTQ

Penjual Hewan Kurban di Nogosari Boyolali Sediakan Bonus Mentok

DPRD Boyolali Gelar Rapat Paripurna, Penyampaian Pendapat Bupati atas 3 Raperda

Persebi Boyolali Gagal Tembus 16 Besar, Pelatih Minta Maaf

Tertahan Skor 0-0, Persebi Boyolali Terancam Gagal Melaju ke Babak 16 Besar

Majukan Desa Wisata, Warga Jatirejo Gunungpati Meriahkan Karnaval Kemerdekaan HUT RI

Nusantara Baru Indonesia Maju, Harapan Bangsa dalam Doa Upacara HUT ke-79 RI

Gebyar Musuk Fair Meriahkan HUT ke-79 RI di Boyolali

Usai Banjir Kecaman, BPIP Perbolehkan Paskibraka Putri Kenakan Hijab

Bikers Kemenkumham Jateng Gelar Touring dan Bakti Sosial, Sambut HUT RI dan Hari Pengayoman

Semangat Kemerdekaan, Karnaval Budaya hingga Wayang Kulit Meriahkan HUT RI di Wonosegoro Boyolali

Favehotel Solo Meriahkan HUT ke-12 dan Kemerdekaan RI dengan Lomba Berbalut Daster

Peringati Hari Kemerdekaan, Front One HK Resort Semarang Gelar Lomba Seni Memasak dan Pameran Lukisan

Madiun Carnival Night 2024, Dari Festival Seru hingga Peluang Raup Cuan Menjanjikan

Panjat Pinang dan Aneka Lomba Semarakkan Hari Kemerdekaan di Solo Grand Mall

Meriahkan Hari Kemerdekaan RI, Warga Ngargoyoso Gelar Karnaval Pembangunan

Viral Fenomena Sound Horeg di Jawa Timur Pancing Perdebatan Hangat Warganet

Berita Lainnya