Serba serbi

KH Miftachul Akhyar: Porseni NU adalah Amanah Besar, Sportivitas dan Nilai Ibadah

Olahraga

17 Januari 2023 17:05 WIB

Rais Aam PBNU, KH Miftachul Akhyar ketika memberikan sambutan dalam Pembukaan Porseni NU di GOR Sritex Arena Solo, Senin (16/01/2023) malam. (Foto: Dok. solotrust.com/lay)

SOLO, solotrust.com – Pembukaan rangkaian Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) berlangsung di GOR Sritex Arena Solo, Senin (16/01/2023) malam.

Rais ‘Aam PBNU, KH Miftachul Akhyar dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal penting, di antaranya amanah besar, sportivitas, dan nilai ibadah harus dijunjung tinggi dalam Porseni NU tingkat nasional 2023 ini.



Amanah besar, kata KH Miftachul Akhyar, tentu membutuhkan kesiapan besar pula, baik kesiapan diri maupun organisasi. Dalam lambang Nahdlatul Ulama (NU), tulisan ‘Nahdlatul Ulama’ membentang melewati bumi.

Hal ini menandakan NU mempunyai amanah besar dalam menjaga kesempurnaan Islam yang mendunia, khususnya di Indonesia. Dengan semangat lambang NU, semua yang ada di dunia ini, apalagi olahraga, kesehatan jasmani merupakan bukti semangat untuk menyampaikan amanah besar ini.

“Porseni tingkat nasional ini kita harapkan betul-betul melahirkan kader-kader militan, kader-kader yang bersungguh-sungguh, siap menanggung amanah yang besar ini,” harap KH Miftachul Akhyar.

Para atlet diminta menjunjung tinggi sportivitas. Pasalnya, sportivitas dalam NU harus melekat dalam diri masing-masing atlet, baik dari cabang olahraga maupun seni, semuanya harus menjunjung tinggi sportivitas.

Rais ‘Aam PBNU menambahkan, Porseni NU ini tidak hanya sebagai ajang perlombaan olahraga dan seni, namun juga harus dimaknai sebagai ibadah. Pasalnya, dalam mengolah diri dan mengolah kreativitas seni ada dorongan dari Allah Subhanahu wa Ta'ala. Dengan begitu, kegiatan ini harus dijadikan sebagai ibadah karena mengandung nilai keagamaan di dalamnya.

Fastabiqul khoirot, berlomba-lombalah untuk mencari kebaikan karena dalam olahraga itu ada nilai-nilai ibadah. Jangan hanya karena ingin daerahnya mendapatkan nilai, mendapatkan penghargaan lalu melakukan tindakan-tindakan yang kurang baik,” tutup KH Miftachul Akhyar dalam sambutannya.

Lebih lanjut, pihaknya berharap Porseni NU bisa berjalan lancar, tidak ada kericuhan, dan membawa air mata kebanggaan terhadap peserta dan seluruh pihak yang terlibat. Selain itu, setelah pulang ke daerah masing-masing diharapkan ukhuwah, silaturahmi, dan persaudaraan antaratlet maupun pendamping bisa terjalin utuh dan tidak menimbulkan perpecahan satu sama lain. (ram/lay)

(and_)

Berita Terkait

Ma’ruf Amin Mundur dari Rais Aam PBNU

Jelang Pembukaan, Ada Beberapa Catatan Evaluasi Masjid Zayed dari Para Difabel

Jungkook BTS Capai Hal Membanggakan Lewat Lagu Resmi FIFA World Cup 2022

Jung Kook BTS Meriahkan Pembukaan Piala Dunia FIFA Qatar 2022 dengan Dreamers

Jadwal Siaran Langsung Pembukaan Piala Dunia Qatar 2022

Gibran akan Bergimmick di Pembukaan ASEAN Para Games

Borobudur Ditunjuk Kemenparekraf untuk Uji Coba Pembukaan Wisata

Side Event Porseni NU 2023, Booth Pertamina Jadi Magnet Pengunjung

Side Event Porseni NU di Mangkunegaran Pikat Pengunjung

Erick Thohir Usulkan Porseni Nadlatul Ulama Digelar 3 Tahun Sekali

Meriahnya Pembukaan Porseni NU 2023, Suguhkan Silat Pagar Nusa hingga Band Letto

Lantunan Selawat dan Rebana Tandai Dibukanya Bazar UMKM dan Panggung Kreasi Porseni NU

Bazar UMKM dan Panggung Kreasi Meriahkan Porseni NU di Solo

Kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Resmi Dibuka di GOR Sritex Arena Solo

Kunci Tiket ke Semifinal, Hikmat Ramdani/Maman Nurjaman Hadapi Pasangan Baru Indonesia

Fredy Setiawan Taklukkan Pebulu Tangkis Asal Iran, Targetkan Emas dan Lolos Paralimpiade Paris 2024

20 Tim Basket SMA di Soloraya Ikuti Kompetisi Liga Solo Divisi Utama 2023

Terry Palmer Liga Tenis Meja Indonesia Seri 3 Digelar di Solo

Jaga Silaturahmi, Solo Paragon Gelar Halal Bihalal

Sambut Bulan Baru, Neo Gading Solo Hadirkan Beragam Promo Eksklusif

Gojek Luncurkan Layanan GoTransit Terintegrasi Commuter Line Solo-Yogyakarta

Omah Lowo, Heritage Batik Keris Solo

Rekomendasi 5 Kuliner Nikmat Khas Solo, Favorit Wisatawan

Astrid Widayani Maju Pilkada Solo Lewat Gerindra, Siap Abdikan Diri untuk Sosial Kemasyarakatan

Side Event Porseni NU 2023, Booth Pertamina Jadi Magnet Pengunjung

Side Event Porseni NU di Mangkunegaran Pikat Pengunjung

Erick Thohir Usulkan Porseni Nadlatul Ulama Digelar 3 Tahun Sekali

Meriahnya Pembukaan Porseni NU 2023, Suguhkan Silat Pagar Nusa hingga Band Letto

Porseni NU 2023 Resmi Dibuka, Ajang Solidaritas dan Soliditas

Bazar UMKM dan Panggung Kreasi Meriahkan Porseni NU di Solo

Side Event Porseni NU 2023, Booth Pertamina Jadi Magnet Pengunjung

Side Event Porseni NU di Mangkunegaran Pikat Pengunjung

Menuju Porseni NU 2023, Berikut Tanggapan Ketua PBNU KH Miftah Faqih

Berita Lainnya