Ekonomi & Bisnis

Rayakan Ultah ke-13, Rocket Chicken Gelar Sepeda Santai hingga Bagi-bagi Hadiah

Ekonomi & Bisnis

21 Februari 2023 10:48 WIB

Suasana kemeriahan perayaan ulang tahun ke-13 Rocket Chicken, Minggu (19/02/2023)

SEMARANG, solotrust.com - Perusahaan jaringan rumah makan siap saji asal Indonesia dengan menu utama ayam goreng, Rocket Chicken merayakan ulang tahun (Ultah)-nya ke-13. Dalam perayaan itu sejumlah kegiatan digelar, mulai dari senam zumba massal, sepeda santai, dan donor darah.

Pada momen yang digelar di kompleks Rocket Chicken Convention Hall Sidomoyo Godean Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta ini, pihak manajemen juga melakukan pengundian gelegar Rocket Chicken dengan hadiah utama satu unit mobil dan kendaraan roda dua.



Kegiatan senam zumba massal, sepeda santai, dan donor darah dalam perayaan ulang tahun ini, diikuti ribuan pelanggan setia Rocket Chicken dan masyarakat. Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo turut hadir merayakan hari jadi gerai waralaba tersebut. Ia didampingi Chief Executive Officer (CEO) Rocket Chicken Nurul Atik melakukan pemotongan tumpeng sebagai simbol dimulainya perayaan hari jadi ke-13 Rocket Chicken.

Selain mengucapkan selamat hari jadi kepada Rocket Chicken, Kustini Sri Purnomo berharap kehadiran perusahaan makanan siap saji ini dapat memberi manfaat besar bagi masyarakat sekitar.

Sementara itu, CEO Rocket Chicken, Nurul Atik, mengungkapkan kegiatan ini merupakan bentuk terima kasih kepada masyarakat dan pelanggan setia Rocket Chicken. Salah satunya adalah undian gelegar Rocket Chicken yang memberikan sejumlah hadiah, mulai dari voucher, paket umrah, unit kendaraan roda dua, dan hadiah utama sebuah kendaraan roda empat.

Diutarakan pula, Rocket Chicken kini tengah melebarkan sayapnya di dunia pendidikan, yakni dengan mendirikan Yayasan Pendidikan Nurul Furqon Al-Atik. Di dalamnya nanti akan ada tempat pendidikan Alquran Nurul Furqon dan Madrasah Ibtidaiah Nurul Insani Modern.

Untuk diketahui, perusahaan jaringan rumah makan siap saji Rocket Chicken sejak membuka gerai pertamanya pada 21 Februari 2010 di semarang, kini di usianya yang menginjak 13 tahun telah memiliki 1204 cabang di Indonesia dengan jumlah karyawan mencapai 11.600 orang. (adam)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya