Hard News

Malam Ini Jokowi ke Solo Melayat Besan

Jateng & DIY

3 April 2018 15:56 WIB

Presiden Jokowi saat mengisi liburan di Solo, akhir pekan kemarin. (Dok Instagram)

SOLO, solotrust.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bertolak ke Solo untuk melayat besannya yang meninggal, Didiet Supriyadi. Jokowi rencananya tiba di Solo pada Selasa (3/4/2018) malam.

"Iya pulang, nanti malam (ke Solo)," ujarnya di Istana Merdeka, Jakarta, tadi siang.



Baca juga : Besan Presiden Jokowi Meninggal Dunia

Didiet Supriyadi meninggal dunia pada Selasa (3/4/2018) pagi pukul 09.00 WIB. Didiet merupakan ayahanda dari Selvi Ananda, istri Gibran Rakabuming Raka.

Sebelumnya, pukul 12.15 WIB jenazah tiba di rumah duka dengan pengawalan pihak keamanan. Pantuan Solotrust.com, hingga berita ini ditulis pihak keamanan masih berjaga di sekitar rumah duka.

Baca juga : 4 Hari Lalu, Presiden Jokowi Sempat Menjenguk Didiet di Rumah Sakit

Didiet meninggal dunia pada usia 54 tahun, setelah dirawat kurang lebih selama dua pekan di RSUD Dr Moewardi Solo. Didiet meninggalkan seorang istri yakni Fransiska Sri Partini, dua orang anak yakni Dita Andini dan Selvi Ananda, serta dua orang cucu. (dit)

(way)