SOLO, solotrust.com - Calon wakil presiden (Cawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka berencana kembali melakukan safari politik ke Pulau Sumatra. Ditemui di sela peresmian Summerland Waterpark Solo, putra sulung Presiden RI Joko Widodo mengiyakan jika akan terbang ke Sumatra Barat akhir pekan ini.
"Ya," ucap Gibran Rakabuming sambil menganggukkan kepala, Jumat (17/11/2023).
Ditanya lebih lanjut soal kota akan didatangi apakah Medan, pihaknya mengaku tidak mengunjunginya.
"Enggak enggak ke Medan kok, ke Toba," jelasnya.
Sementara saat disinggung soal alasannya memilih Sumatra sebagai kunjungan safari politik, mengingat pulau itu sering dianggap sebagai salah satu basis kandang banteng, Gibran Rakabuming tak banyak berkomentar.
"Kata siapa? (mempertanyakan Sumatra sebagai basis Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan)," jawabnya sembari berlalu.
Diketahui, akhir pekan lalu Gibran Rakabuming juga mengunjungi tiga provinsi sekaligus selama dua hari safari politik. Ketiga provinsi itu, yakni Lampung, Sumatra Selatan, dan Bangka Belitung.
Gibran Rakabuming mengatakan dalam safari politik itu, dirinya mendapat banyak masukan dari masyarakat dan relawan. Kendati demikian, dirinya enggan menyebutkan masukan apa yang ia tampung selama melakukan safari politik.
"Banyak mendengarkan masukan dari warga, saya catat semuanya," ungkap Gibran Rakabuming.
(and_)