Solotrust.com- Peristiwa bus terbakar terjadi di ruas tol Jawa Timur. Bus Pahala Kencana bernomor polisi B-7426-TK terbakar di Km 705A ruas Tol Jombang-Mojokerto.
Terbakarnya bus Pahala Kencana terjadi pada Rabu (17/4/2024) sekitar pukul 05.40 WIB. Dari informasi yang dihimpun, peristiwa bermula saat bus yang mengangkut 34 penumpang itu diketahui melaju dari barat ke timur, atau dari arah Jombang ke Mojokerto.Saat memasuki KM 705 A, kendaraan mengalami pecah ban kanan belakang sehingga pelek bergesekan dengan beton.Gesekan itu menimbulkan percikan api yang membuat bus terbakar.
Peristiwa nahas tersebut ramai di social media. Seperti yang diunggah akun @txtviral45 di X (twitter) “Bus Pahala Kencana terbakar hebat di ruas Tol Jombang-Mojokerto (Jomo) (17-4-2024).”
Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
(wd)