Serba serbi

Clay Mask vs Sheet Mask Pilih Mana untuk Jenis Kulitmu?

Serba serbi

14 Agustus 2024 12:03 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/ AestheticJourney)

Solotrust.com - Masker wajah telah menjadi bagian integral dari rutinitas perawatan kulit. Adanya berbagai jenis masker tersedia di pasaran, sering kali membuat bingung harus pilih mana yang paling cocok untuk jenis kulit kita. 
 
Dua jenis masker paling populer adalah clay mask (masker tanah liat) dan sheet mask (masker lembaran). Masker tanah liat dikenal dengan kemampuannya menyerap minyak berlebih dan kotoran dari dalam pori-pori. 
 
Kandungan mineral dalam tanah liat seperti kaolin dan bentonite membantu mengontrol produksi minyak, sehingga sangat cocok untuk kulit berminyak dan kombinasi. Selain itu, clay mask juga efektif dalam mengangkat sel kulit mati dan memberikan efek matte pada kulit.
 
Perlu diketahui, penggunaan clay mask berlebihan dapat membuat kulit menjadi kering. Oleh karena itu, penting untuk memilih jenis clay mask sesuai kondisi kulit dan tidak menggunakannya terlalu sering.
 
Sheet mask merupakan lembaran kain telah dibubuhi serum kaya nutrisi. Masker ini memberikan hidrasi intens pada kulit dan membantu mengunci kelembapan. 
 
Sheet mask juga mengandung berbagai macam bahan aktif, seperti hyaluronic acid, vitamin C, dan ekstrak tumbuhan yang dapat mencerahkan, menenangkan, dan memperbaiki tekstur kulit.
 
Sheet mask sangat cocok untuk kulit kering dan sensitif karena memberikan kelembapan yang dibutuhkan tanpa menyebabkan iritasi. Khusus untuk kulit berminyak, sebaiknya pilih sheet mask yang memiliki kandungan ringan dan tidak terlalu berminyak.
 
Mana yang Lebih Baik?
 
Pilihan antara clay mask dan sheet mask bergantung pada jenis kulit dan masalah kulit yang ingin diatasi. Jika kamu memiliki kulit berminyak dan pori-pori tersumbat, clay mask bisa menjadi pilihan tepat. Sementara, jika kulit kamu kering dan membutuhkan hidrasi ekstra, sheet mask adalah pilihan lebih baik.
 
Tips Memilih Masker Wajah
1. Kenali jenis kulit. Tentukan apakah kulit kamu berminyak, kering, kombinasi, atau sensitif.
2. Perhatikan kandungan bahan aktif. Pilih masker dengan bahan-bahan sesuai dengan kebutuhan kulit kamu.
3. ?Baca petunjuk penggunaan. Ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan untuk hasil optimal.
4. ?Lakukan tes alergi. Sebelum menggunakan masker baru, lakukan tes alergi pada area kulit yang kecil.
 
Clay mask maupun sheet mask memiliki manfaat berbeda-beda. Memilih masker secara tepat dan menggunakannya teratur, kamu dapat mencapai kulit sehat dan bercahaya. (Annisa Afrilia)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya