SOLO, solotrust.com – Menyambut kuartal keempat tahun ini, Favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru) mempersembahkan inovasi menu terbaru dengan tema Pepes Ikan & Sparkling Mocktails. Menu spesial ini menggabungkan cita rasa khas Nusantara dan sentuhan kesegaran modern yang siap memanjakan lidah para tamu.
Menu andalan kali ini adalah pepes ikan daun singkong, hidangan tradisional dibuat dengan ikan nila segar, dimasak bersama rempah-rempah pilihan dan dibungkus daun singkong. Hidangan ini disajikan dengan nasi putih, sambal, dan lalapan segar, menjadikan setiap suapan begitu kaya rasa dan aroma.
Para tamu yang ingin melengkapi pengalaman kulinernya, tropical strawberry splash hadir sebagai minuman mocktail segar, memadukan jus strawberry, nanas, dan teh bunga telang. Kombinasi warna dan rasa tropisnya memberikan sensasi segar sempurna untuk menemani hidangan pepes ini.
Executive Chef Favehotel Solo, Aris Sasongko, mengatakan pihak hotel ingin menyajikan sesuatu yang bisa dinikmati tamu lokal maupun internasional. Pepes ikan daun singkong adalah representasi masakan tradisional Indonesia dengan sentuhan cita rasa autentik.
"Kami juga menyempurnakan pengalaman makan dengan tropical strawberry splash ringan, namun segar sehingga menjadi perpaduan yang pas," ungkapnya dalam siaran pers diterima
solotrust.com, Selasa (15/10/2024).
Salah satu tamu yang telah mencoba menu ini memberikan komentarnya.
"Pepes ikan daun singkong benar-benar mengingatkan saya pada masakan rumah. Rasanya enak dan rempah-rempahnya terasa sangat segar. Ditambah tropical strawberry splash yang menyegarkan, membuat makan siang saya kali ini sangat memuaskan," kata dia.
Hidangan pepes ikan daun singkong dapat dinikmati dengan harga Rp55 ribu dan tropical strawberry splash tersedia dengan harga Rp25 ribu. Menu ini tersedia selama periode Oktober hingga Desember 2024 di Lime Restaurant Favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru).
Nikmati perpaduan lezat ini di Lime Restaurant bersama teman atau keluarga untuk pengalaman kuliner berkesan. Informasi lebih lanjut dan reservasi, Anda dapat menghubungi Favehotel Manahan Solo: WhatsApp:0895 4225 94956, Instagram dan FB @favehotelmanahansolo, website:
manahansolo.favehotels.com dan untuk favehotel Solo Baru, WhatsApp:0895 4225 94954, Instagram dan FB @favehotelsolobaru , website:
solobaru.favehotels.com.
(and_)