SOLO, solotrust.com - Pasangan calon gubernur (Cagub) Jawa Tengah (Jateng) nomor urut 2 Ahmad Luthfi-Taj Yasin akan menggelar kampanye akbar di Benteng Vastenburg, Solo pada 17 November 2024. Kampanye itu rencananya menghadirkan Presiden ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi).
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Solidaritas Indonesia (DPW PSI) Jawa Tengah, Antonius Yoga Prabowo, menjelaskan Ahmad Luthfi-Taj Yasin menggelar dua kampanye akbar, yakni di Solo pada 17 November dan Semarang 23 November 2024. Di Solo, kampanye akbar bertempat di Benteng Vastenburg dan akan mengerahkan massa hingga 20 ribu kader dan warga.
"Kampanye akbar secara hiburan menarik. Tidak hanya gelaran politik, tapi juga hiburan. Kapasitas di sana sekitar 15 ribu atau 20 ribu peserta dihadirkan," jelasnya.
Saat ini, Antonius Yoga Prabowo sedang melakukan sejumlah persiapan untuk penyelenggaraan kampanye akbar di Solo. Ia menjelaskan, kampanye akan mendatangkan sejumlah artis ibu kota, di antaranya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
"Hari ini kepanitiaan sedang menayangkan rencana kantong parkir, plotting massa dari mana, dan juga ada defile, arak-arakan dari satu titik ke benteng," imbuhnya.
Kendati belum mendapat konfirmasi, Antonius Yoga Prabowo mengatakan pihaknya mengundang presiden ketujuh RI Joko Widodo untuk turun ke kampanye akbar di Benteng Vastenburg, Solo.
"Kami sebagai partai pengusung sangat berharap Pak Jokowi akan turun di kampanye akbar di sana," ungkap dia.
Sebelumnya, Ahmad Luthfi mengonfirmasi Jokowi akan ikut dalam kampanye.
"Iya, Insyaa Allah (hadir)," ungkap Luthfi di sela agendanya di Hotel Patra Jasa Kota Semarang, Rabu, (13/11/2024).
(and_)