Pend & Budaya

Sederet Prestasi 45 Tahun Pengabdian UTP Surakarta di Momen Sukacita Wisuda Mahasiswa

Pend & Budaya

06 Oktober 2025 18:01 WIB

Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Surakarta menggelar wisuda kesembilan, Sabtu (04/10/2025) di GOR UTP Plesungan

SOLO, solotrust.com - Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Surakarta menggelar wisuda kesembilan, Sabtu (04/10/2025) di GOR UTP Plesungan. Acara bertepatan dengan dies natalis ke-45, sekaligus lustrum kesembilan kampus.

Dalam momen itu, Rektor Universitas Tunas Pembangunan Surakarta, Prof Winarti, mengungkapkan rasa syukur atas capaian yang diraih sepanjang 2025. Terlebih UTP juga meraih peningkatan akreditasi hingga lonjakan jumlah mahasiswa baru.



“Baru saja kami menerima kabar gembira, Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) memperoleh predikat Unggul dari LAMDIK. Selain itu, jumlah mahasiswa baru juga meningkat signifikan mencapai 1.342 orang,” ungkapnya di GOR UTP Plesungan, Sabtu (03/10/2025).

Selain capaian akademik, Universitas Tunas Pembangunan juga berhasil meningkatkan status Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) dari kategori Madya menjadi Utama, setara dengan universitas besar lainnya. Bahkan, Prof Winarti masuk dalam daftar 100 Rektor Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta se-Indonesia yang menginspirasi versi Majalah Kampus Indonesia.


Wakil Rektor I Universitas Tunas Pembangunan, Prof Suswadi, menambahkan UTP semakin diperhitungkan dalam riset dan kerja sama internasional. Pada tahun ini, enam judul penelitian dan enam judul pengabdian masyarakat dari UTP mendapat dukungan pendanaan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.  

"Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pun semakin berdampak dengan 20 mahasiswa Fakultas Pertanian, Teknik, dan Arsitektur tengah menjalani magang di Jepang," katanya.

Selain itu, menurut Prof Suswadi, Universitas Tunas Pembangunan juga mendapat kepercayaan pemerintah untuk membuka program kepeminatan perkebunan sawit bagi Program Studi (Prodi) Agroteknologi, menerima 30 mahasiswa angkatan pertama. Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) juga mulai berjalan, menegaskan kiprah UTP sebagai perguruan tinggi swasta semakin kompetitif.

“Jadi ada tiga fakultas tadi, Fakultas Pertanian melalui beasiswa Perkebunan Sawit, kemudian juga dari FKIP itu program PPG dan program RPL karena tidak semua universitas yang ada di Surakarta itu mendapat kepercayaan. Seperti sawit itu seluruh Indonesia hanya 41 perguruan tinggi yang mendapatkan kesempatan,” katanya.

Sementara itu, pada wisuda ke-91, Universitas Tunas Pembangunan meluluskan 264 wisudawan terdiri atas Program Magister Pendidikan Jasmani, Program Sarjana dari lima fakultas, serta Program Vokasi Teknologi Pemeliharaan Pesawat. Adapun dari jumlah itu, sebanyak 130 wisudawan berhasil lulus dengan predikat cumlaude(add)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya