SOLO, solotrust.com - Seiring pembukaan Rumah Kriya Banjarsari Solo, digelar pula obral mebel oleh Koperasi Industri Mebel dan Kerajinan Soloraya (KIMKAS), selaku komunitas yang digandeng oleh kementerian Perindustrian (Kemenperin) dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah.
Kabid Pemasaran KIMKAS Irawan Mintorogo mengatakan, berbagai produk mebel dan furnitur yang dipamerkan menarik minat masyarakat. “Animo masyarakat untuk mendapatkan produk yang ditawarkan di sini luar biasa. Dari total produk yang dipajang hari ini, sudah 80 persen laku terjual,” terangnya pada awak media, Jumat (4/5/2018).
Baca juga : Tingkatkan Promosi Mebel, Rumah Kriya Banjarsari Solo Resmi Dibuka
Masyarakat tertarik mendapatkan produk mebel dan furniture di acara tersebut karena harganya terjangkau. Sebab penyelenggara memberi diskon hingga 70% selama pameran.
Meski diskon terbilang tinggi, produk yang dijual dijamin berkualitas dan belum tentu mudah didapat di pasar lokal karena barang sisa ekspor.
Baca juga : Dibuka Jumat, Rumah Kriya Banjarsari untuk Dongkrak Industri Mebel Solo Raya
Sementara itu, Ketua HIMKI Solo Raya Adi Dharma S menambahkan, pameran produk mebel dan furnitur ini baru pertama kali digelar di Solo. Ia berharap, dengan adanya Rumah Kriya Banjarsari Solo, pameran serupa dapat diadakan rutin tiap tahun.
"Ke depan pameran serupa akan dilakukan 2-3 kali setahun,” ujarnya. (Rum)
(way)