Entertainment

Mangayubagyo Ramadan, TNI-Polri dan Masyarakat Berbaur

TNI / Polri

21 Mei 2018 10:30 WIB

Mangayubagyo Ramadan di Kelurahan Serengan.


SOLO, solotrust.com- Memasuki bulan Ramadan, muda-mudi Kelurahan Serengan mengadakan acara mangayubagyo Ramadan (selamat datang Ramadan), Minggu (20/5/2018). Acara yang diadakan di Pos Ronda 1 RT 03 dan 04 RW 15 Serengan dihadiri oleh Wakapolresta Surakarta AKBP Andi Rifai, Danramil 03 Serengan Kodim 0735 Surakarta Kapten Inf Subardi di dampingi oleh Babinsa kelurahan Serengan Sertu Aris, muspika Kecamatan Serengan , Lurah Serengan dan masyarakat.  



Wakapolresta Surakarta AKBP Andi Rifa'i  menyampaikan kebanggannya terhadap kelurahan Serengan. Karena hanya di kelurahan Serengan inilah siskamling berjalan dengan baik.

“Semua pos ronda hidup, hal ini akan membuat masyarakat bisa tidur nyenyak. Jarang kita temukan di kota- kota besar orang mau melaksanakan pos ronda. Kita berharap bahwa kegiatan ini dapat di contoh oleh kelurahan- kelurahan lainnya. Peduli dan guyup itu merupakan hal yang luar biasa di kota besar yang masyarakat biasanya hidup secara individualistik.” Tutur Andy Rifai.

Andi Rifai menmbahkan, soal keamanan bukan hanya kewajiban aparat TNI- Polri namun kewajiban seluruh masyarakat. Untuk itu peran masyarakat dalam menjaga keamanan harus ditingkatkan. Apalagi beberapa hari yang lalu ada aksi terorisme yang mengatasnamakan agama.

“Ingat tidak ada agama yang mengajarkan kekerasan. Agar paham dan tindakan radikal bisa di cegah maka peran masyarakat amat diperlukan.” Tambahnya.

(wd)