JAKARTA, solotrust.com- Bukalapak mempermudah para penggemar bola menikmati siaran langsung Piala Dunia 2018 selama ajang itu berlangsung di Rusia dari 14 Juni - 15 Juli 2018.
Vice President of Marketing Bukalapak, Bayu Syerli menerangkan pengguna Bukalapak dapat menikmati seluruh pertandingan Piala Dunia ke-21 dengan mengakses KLIXTV yang dapat dibeli di aplikasi Bukalapak.
Ajang bergengsi 4 tahun sekali ini pasti ditunggu pencinta sepak bola di seluruh dunia, hingga Indonesia. Mereka pasti ingin mendapat informasi terkini dan tak ingin tertinggal 1 pertandinganpun, apalagi saat negara jagoannya bertanding.
"Pengguna Bukalapak dapat membeli paket KLIXTV di Bukalapak dan langsung menikmati siaran Piala Dunia Rusia 2018 secara real-time di manapun dan kapanpun tanpa ribet,” paparnya melalui siaran pers yang diterima solotrust.com, Kamis (14/6/2018).
Pengguna dapat mengakses aplikasi Bukalapak, pilih menu “KLIX Piala Dunia 2018” di beranda aplikasi. Lalu pilih paket live streaming KLIX yang diinginkan. Pembayaran dapat dilakukan melalui semua layanan pembayaran yang tersedia di Bukalapak.
"Tiket nonton live streaming KLIX Piala Dunia Rusia 2018 dapat dibeli di aplikasi Bukalapak dalam berbagai paket sesuai keinginan," imbuhnya.
Untuk paket penuh 1 bulan dapat dibeli pada 13 - 27 Juni 2018 seharga Rp 89 ribu. Paket pertandingan babak 16 besar dapat dibeli pada 28 Juni - 7 Juli 2018. Pertandingan semifinal dan final dapat dibeli pada 8 - 15 Juli 2018 dengan harga spesial.
Platform belanja online itu bekerja sama dengan Visinesia Digital Media sebagai pemegang lisensi eklusif internet broadcaster yang dioperasikan oleh Kliktv.com.
CEO Visinesia Digital Media, Nadhif Kasyvilla berharap kolaborasi antara KLIXTV dan Bukalapak memungkinkan semua pencinta sepak bola di Tanah Air dapat menikmati siaran langsung dengan mudah di manapun dan kapanpun.
"Terlebih dengan kualitas High Definition (HD) hanya dengan 500 Kbps. Layanan streaming ini juga dapat dinikmati di jaringan internet apapun, melalui semua provider dan wifi,” ujarnya. (Rum)
(wd)