SOLO, solotrust.com- Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Surakarta memutuskan akan menggunakan baju batik pada saat bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Hal itu dimaksudkan untuk menjaga kondusifitas.
Seperti diungkapkan Ketua DPC Gerindra Surakarta, Ardianto Kuswinarno kepada solotrust.com, pilihan itu dilakukan agar menjaga kondusifitas dan meminimalisir hal yang tidak diinginkan.
Pasalnya, Ardianto menganggap wilayah Jebres di mana DPC Gerindra Surakarta bertugas merupakan wilayah dominasi lawan politiknya, sehingga rawan akan benturan. Ardianto mengimbau kepada seluruh kader dan tim relawan agar tidak mudah terpancing isu-isu provokatif.
"Nanti petugas di TPS dari kita (Gerindra) akan mengenakan batik, bukan seragam yang identik dengan warna partai, pembekalan sudah kami jauh-jauh hari," terang Ardianto via line telepon, Selasa (26/6/2018).
Di samping itu, Tak lupa, Ardianto menyampaikan pesan kepada seluruh warga solo supaya menggunakan hak pilihnya.
"jangan sampai golput satu suara penting, karena semua untuk Indonesia yang lebih baik, pilih yang bersih" tutup Ardianto. (adr)
(wd)