SOLO, solotrust.com - Tim Bengawan Formula Student Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta siap berlaga dalam kompetisi Student Formula Japan di Jepang, 3-8 September 2018 mendatang.
Kesiapan itu ditandai dengan peresmian sebuah mobil yang bakal dilombakan dalam kompetisi internasional yang diselenggarakan oleh Society of Automotive Engineer (SAE) Jepang.
Farlian Rizky Sinaga, selaku ketua Tim Bengawan Formula Student UNS, menerangkan, Student Formula Japan merupakan kompetisi Internasional tingkat mahasiswa untuk merancang, mendesain dan memproduksi sebuah mobil balap formula.
"Kompetisi ini diadakan oleh Society of Automotive Engineer (SAE) Jepang yang merupakan bagian dari Society of Automotive Engineer (SAE) Internasional," ujar Farlian kepada solotrust.com di sela acara launching.
Farlian mengatakan, dalam pelaksanaan kompetisinya, aspek penilaian tidak hanya meliputi aspek perfoma mobil, namun sebuah tim juga dituntut dapat mengorganisir seluruh proses pembuatan mobil.
"Di samping pembuatan mobil yang penuh implementasi ilmu teknik, tim harus dapat memresentasikan desain yang inovatif dan kreatif serta perencanaan pembiayaan yang baik, dengan memperhatikan nilai jual dari sebuah produk, kami siapkan itu," bebernya.
Tidak hanya itu, ditambahkan Farlian, peserta kompetisi juga wajib memiliki sifat kepemimpinan dan team work yang bagus dalam diri setiap anggota yang tergabung didalamnya. (adr)
(wd)