Serba serbi

Cetak Hat-trick ke-8, Messi Lampaui CR7

Olahraga

19 September 2018 15:04 WIB

Lionel Messi mencetak tiga gol saat timnya menang 4-0 melawan PSV Eindhoven. (©AFP/Getty Images)

BARCELONA, solotrust.com – Pemain Barcelona, Lionel Messi berhasil mencetak hat-trick saat timnya menang besar 4-0 atas PSV Eindhoven di laga perdana Grup B Liga Champions, Selasa (18/9/2018). Dengan tiga golnya tersebut, Messi kini melampaui catatan Cristiano Ronaldo untuk urusan raja hat-trick di Liga Champions.

Messi menjadi bintang dalam laga tersebut. Ia muncul sebagai pemecah kebuntuan Barcelona lewat tendangan bebasnya menit ke-32. Usai golnya itu, tim Catalan tampil semakin mendominasi.



Di babak kedua, peraih lima gelar Ballon d’Or itu kembali menunjukan magisnya. Ia mencetak gol ketiga Barcelona pada menit ke-77. Selang 10 menit, ia mencatatkan hat-trick sekaligus menutup kemenangan empat gol Barcelona.

Messi kini telah mencetak total delapan kali hat-trick selama karirnya di Liga Champions. Sementara pesaingnya, Ronaldo berada di urutan kedua dengan tujuh kali hat-trick.

Penampilan impresifnya malam tadi semakin menegaskan bahwa ia ingin kembali membawa trofi ‘Si Kuping Besar’ ke Camp Nou. Saat memberikan pidato awalnya sebagai kapten Barcelona, Messi meyakinkan publik Catalan untuk kembali membawa pulang gelar Liga Champions, usai beberapa tahun terakhir jatuh ke musuh bebuyutannya, Real Madrid.

"Hari ini kami berjanji untuk melakukan semua yang mungkin untuk piala indah ini (Liga Champions) untuk kembali ke rumah kami,” janji Messi saat itu.

Sementara Pelatih Barcelona Ernesto Valverde memberi pujian setinggi langit kepada anak asuhnya tersebut. Pujinya, hat-trick yang dicetak Messi semakin menunjukan bahwa ia pemain yang menakjubkan.

"Dia melakukan hal-hal luar biasa dan membuatnya tampak rutin. Hari ini ada tiga gol, dan dia membuka kunci pertandingan dengan tendangan bebasnya,” jelasnya dalam konferensi pers usai pertandingan.

Selanjutnya, Barcelona akan mengunjungi Tottenham di Wembley pada matchday kedua pada Kamis (4/10/2018) dini hari WIB.

(way)

Berita Terkait

Berita Lainnya