SOLO, solotrust.com – Mark Zuckerberg sepertinya bakal kehilangan partner berotak jenius. Dua sosok penting pendiri Instagram yang pernah diakuisisinya dikabarkan hengkang dari perusahaan.
Chief Executive Instagram, Kevin Systrom, mengatakan dia bersama co-founder Mike Krieger meninggalkan perusahaan. Systrom, mengepalai aplikasi berbagi foto populer yang diluncurkan pada 2010 silam, menyatakan mereka hendak rehat sejenak guna mengeksplorasi keingintahuan dan kreativitas.
Instagram yang dibeli Facebook pada 2012 seharga US$1 miliar atau setara Rp14,8 triliun, kini telah memiliki 1 miliar lebih pengguna. Hengkangnya dua sosok penting itu kabarnya dipicu perselisihan dengan kepemimpinan Facebook.
"Kami sekarang siap untuk bab berikutnya. Membangun hal-hal baru mengharuskan kami mundur, memahami apa yang mengilhami kita dan mencocokkan dengan apa yang dibutuhkan dunia, itulah yang kami rencanakan," kata Systrom dalam sebuah pernyataan, dilansir dari BBC News, Selasa (25/09/2018).
Sebelumnya, Chief Executive dan Co-founder WhatsApp Jan Koum pada April 2018 lalu juga mundur dari perusahaan. Koum mendirikan platform layanan pesan populer itu pada 2009 dan menjualnya ke Facebook pada 2014.
(and)