YOGYAKARTA, solotrust.com - Ribuan warga Yogyakarta hadiri acara kenduri ageng dan open house mangayubagyo pelantikan Sri Sultan Hamengkubuwono Sepuluh dan Sri Paduka Pakualam Sepuluh usai dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara Yogyakarta. Open house digelar di Bangsal Kepatihan Komplek Kantor Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (20/10/2017).
Dalam acara kenduri ageng ini, sebanyak 10 tumpeng diletakkan di tengah bangsal. Sri Sultan Hamengkubuwono Sepuluh kemudian melakukan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada Sekretaris Daerah Istimewa Yogyakarta Gatot Saptadi dan Duta Besar Indonesia untuk Australia Yohanes Kristiarto S Legowo.
Kepala Bidang Humas Dinas Komunikasi dan Informatika DIY Amiarsi Harwani mengatakan, ini merupakan fasilitasi bagi masyarakat untuk bertemu dengan Sri Sultan Hamengkubuwono Sepuluh.
“Ini agar masyarakat dapat berkesempatan memberikan selamat atas pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY.” Tutur Amiarsi Harwani.
usai melakukan pemotongan tumpeng, Gubernur dan Wakil Gubernur Diy menerima ucapan selamat dari kurang lebih sebanyak 3000 warga Yogyakarta yang hadir, di Bangsal Kepatihan Daerah Istimewa Yogyakarta.
(Adam-Wd)
(Redaksi Solotrust)