PALU, solotrust.com- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, pemerintah telah menyiapkan pesawat khusus untuk mendistribusikan suplai air dan makanan ke lokasi gempa di Sulawesi Tengah. Hal ini mengingat kondisi bandara yang belum bisa beroperasi secara normal.
"Karena airport masih darurat belum bisa didarati, nanti kami siapkan pesawat khusus supaya makanan bisa masuk ke sini," katanya saat meninjau Pantai Talise, Minggu (30/9/2018), seperti dikutip dari rilis Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Saat berbincang dengan warga di Pantai Talise, masyarakat mengkhawatirkan perihal surat-surat penting yang hilang. Kepala Negara mengatakan agar masyarakat melapor terlebih dahulu kepada pihak yang berwenang.
"Nanti lapor dulu ke kepolisian. Dua minggu saya ke sini lagi untuk memastikan," ujarnya.
(wd)