Pend & Budaya

Bergerak Bersama Dalam Open House SKPNK 2018

Pend & Budaya

19 Oktober 2018 12:04 WIB

Open House SKPNK 2018.

SOLO, solotrust.com-  Sekolah Kristen Pelita Nusantara Kasih (SKPNK) kembali menggelar acara rutin tahunan, yaitu Open House SKPNK 2018 dengan mengambil tema “On the Move”. Open House akan digelar selama dua hari, yaitu Sabtu dan Minggu, 20-21 Oktober 2018 di Sekolah Kristen Pelita Nusantara Kasih, Jl. Surya No 54-56 Jagalan, Solo.

Kegiatan Open House ini selain memperkenalkan SKPNK kepada masyarakat Surakarta, juga untuk memberikan ruang bagi pelajar dan masyarakat untuk dapat mengaktualisasikan diri dengan cara yang positif dan kreatif, memberikan ruang untuk belajar sportifitas dan solidaritas, serta mendorong para pelajar dan masyarakat yang datang untuk berani berkomitmen dalam melakukan suatu gerakan perubahan yang positif.



Dengan konsep Fantastic Zone, Open House SKPNK 2018 terbagi dalam empat zona, yaitu Education Zone, Sharing and Caring Zone, Competition Zone dan Fun Zone. Acara ini gratis dan terbuka untuk masyarakat Kota Solo dan sekitarnya. Setiap harinya, rangkaian acara akan dimulai dari pukul 09.00-20.00 WIB, dimeriahkan dengan berbagai stan termasuk diantaranya stan informasi SKPNK.

Education Zone, SKPNK menghadirkan acara seminar parenting dengan topik The Teaching Triangle, yang membahas tentang pola pendidikan dan pentingnya kerjasama yang baik antara orangtua dan sekolah, dalam perkembangan anak. Seminar parenting ini akan diikuti berbagai kegiatan, antara lain Trial Class bagi putra putri peserta seminar, konsultasi pendidikan dan Tour Campus.

Sharing and Caring Zone.

Sebagai wujud kepedulian terhadap kemanusiaan, kelestarian alam dan lingkungan, SKPNK bekerjasama dengan Childhood Cancer Care (3C) dan Pelangi Samudera yang merupakan komunitas peduli sosial dan komunitas peduli lingkungan. Di zona ini, masyarakat yang datang bisa berpartisipasi langsung dalam aksi peduli sosial dan lingkungan melalui berbagai kegiatan yang telah dipersiapkan oleh panitia.

Kompetisi antar sekolah dan umum juga akan turut memeriahkan acara Open House “On the Move” yang terangkum dalam Competition Zone. Diantaranya adalah Basketball Competition, Dance Competition, Coloring Competition, Hotwheels Competition, Paper Plane Competition, dan Photo Contest. Aneka acara hiburan juga akan disuguhkan dalam Fun Zone, seperti Festival Kincir Angin yang menjadi icon utama dari acara Open House “On the Move”, yang sekaligus menjadi spot foto yang instagramable, Festival Kuliner, Festival Akustik, Fun Games, Art & Craft Corner, serta penampilan siswa-siswi SKPNK mulai dari unit KB-TK, SD, SMP, dan SMA.  

()