Serba serbi

5 Fakta NCT 127 yang Wajib Diketahui NCTzen

Musik & Film

26 Oktober 2018 17:11 WIB

NCT 127 dalam debut karpet merah American Music Awards (AMAs) 2018 (Dok. Instagram @nct127)

Solotrust.com – NCT 127 baru saja menunjukkan capaian yang impresif dalam Billboard 200. Dengan album studio pertama mereka “Regular-Irregular”, NCT 127 berhasil debut di peringkat 86 chart album paling populer di Amerika Serikat tersebut. Capaian ini menjadikan NCT 127 menjadi grup K-POP setelah BTS dengan peringkat paling tinggi di Billboard 200.

Nah, bagi para penggemar NCT 127, lima fakta di bawah ini wajib untuk kalian ketahui. NCT 127 sendiri memiliki fandom bernama NCTzen.



Fakta yang pertama adalah tentang “siapakah NCT 127?”. NCT 127 atau yang dilafalkan dengan NCT “one-two-seven” datang dari NCT yang merupakan akronim dari “Neo Culture Technology”, istilah yang diciptakan oleh founder dari SM Entertainment yakni Lee Soo Man, yang mengindikasikan bahwa grup tersebut tidak memiliki batasan untuk jumlah anggotanya.

Fakta kedua adalah NCT 127 adalah sub-unit dari NCT. NCT sejauh ini memiliki 3 sub-unit yakni NCT U, NCT 127, dan NCT Dream.

Lalu, apa perbedaan antara NCT 127 dengan sub-unit yang lain? NCT U (NCT “United”) dideskripsikan sebagai sub-unit dimana lagu-lagunya diberikan kepada anggota-anggota NCT tertentu yang dirasa paling cocok untuk lagu tersebut. Misalnya lagu “Boss” yang terkesan bold dibawakan oleh Taeyong, Doyoung, Jaehyun, Win Win, JungWoo, Lucas dan Mark. Sementara “Baby Don’t Stop” yang mempunyai vibe yang berbeda dibawakan oleh Taeyong dan Ten, namun semuanya berada di bawah nama NCT.

Sementara itu, NCT 127 adalah tim yang berbasis di Seoul. Lalu, mengapa memakai angka 127? Fakta yang ketiga adalah angka 127 mengacu pada koordinat garis bujur Seoul, ibukota Korea Selatan. Dari Seoul, NCT 127 memiliki misi untuk menyebarkan musik mereka ke seluruh dunia.

NCT 127 debut pada 7 Juli 2016 dengan mini album “NCT #127” dengan 7 anggota yakni Taeyong, Taeil, Yuta, Jaehyun, Winwin, Mark dan Haechan. Dua anggota lain yakni Doyoung dan Johnny ditambahkan ke dalam sub-unit tersebut pada 27 Desember 2016. Jungwoo merupakan anggota ke-10 dalam sub-unit tersebut. Ia ditambahkan pada 17 September 2018 lalu. Ya, saat ini NCT 127 memiliki 10 anggota.

Untuk NCT Dream, konsepnya hampir sama dengan NCT U, dimana merilis lagu dengan anggota-anggota yang dirasa cocok dengan lagu tersebut, namun lebih spesifiknya mereka adalah remaja, yakni berumur di bawah 20 tahun. Contohnya Mark yang lahir pada 2 Agustus 1999 yang dalam usia Korea dihitung sudah 20 tahun untuk tahun ini. Karena sudah berusia 20 tahun, maka ia tidak bisa ikut dalam rilis NCT Dream lagi.

NCT 127 pun terdiri dari anggota-anggota yang juga pernah bergabung dalam NCT U maupun NCT Dream. Mark adalah satu-satunya anggota NCT 127 yang juga pernah bergabung baik di NCT U maupun NCT Dream. Taeyong dan Jaehyun misalnya, keduanya juga pernah bergabung dalam NCT U.

Fakta yang keempat adalah musik-musik NCT 127 telah sukses dalam berbagai chart. “Regular” yang merupakan lagu utama dari album “Regular-Irregular” berhasil mendapatkan posisi pertama dalam program musik The Show dua minggu berturut-turut. Album tersebut juga berhasil memuncaki chart-chart streaming di Korea Selatan seperti Gaon chart.

Meskipun baru debut pada Juli 2016, album studio pertama mereka tersebut sudah bisa mendarat di chart Billbaord 200 yang dikenal sangat kompetitif. NCT 127 pun menjadi salah satu artis K-POP yang bisa mencapai  prestasi tersebut selain artis-artis K-POP lain seperti BTS, BLACKPINK dan EXO.

Fakta kelima adalah NCT 127 telah mendapatkan pengakuan internasional. Grup tersebut disebut Apple Music sebagai artis “Up Next”. Ini adalah pertama kalinya Apple Music memilih artis K-POP untuk itu.

NCT 127 pun saat ini telah melakukan aktivitas-aktivitas mereka di Amerika Serikat, seperti hadir dalam acara penghargaan American Music Awards (AMAs) 2018 pada 9 Oktober lalu. Selain itu, mereka juga tampil di televisi nasional Amerika Serikat untuk pertama kalinya dalam acara “Jimmy Kimmel Live” pada 8 Oktober.  Pada 4 November mendatang, NCT 127 juga akan tampil dalam acara untuk merayakan ulangtahun Mickey Mouse yang ke-90 bertajuk “Mickey’s 90th Spectacular”.

Grup yang juga terkenal lewat lagu seperti “Fire Truck” dan “Cherry Bomb” ini pun telah mendapatkan sejumlah penghargaan dalam karirnya seperti Best New Artist (Male Group) dalam Mnet Asia Music Awards (MAMA) 2016, Best Rookie of The Year dari Yin Yue Tai V-Chart Award 2017 dan Best Artist Group (Male) dalam 24th Korean Entertainment Arts Awards 2018. (Lin)

(wd)