KARANGANYAR, solotrust.com – Penyanyi Didi Kempot sukses membius ribuan penonton yang memadati Alun-alun Karanganyar dengan suara khasnya pada Minggu (28/10/2018) malam. Ia tampil dalam gelaran Pesta Rakyat memperingati HUT ke-14 TATV dan HUT ke-101 Kabupaten Karanganyar.
Penyanyi asal Solo itu tampil membawakan sejumlah tembang hitsnya dari atas panggung mulai pukul 21.15. Tembang popular macam Banyu Langit hingga Stasiun Balapan yang ia bawakan mampu membuat ribuan penonton ikut berdendang.
Sebagai penutup acara, Didi Kempot membawakan lagu Suket Teki bersama bintang tamu lainnya. Warga ikut larut dalam penampilan penutup sang penyanyi kawakan tersebut.
Dari atas panggung, penyanyi bernama lengkap Didi Prasetyo itu juga turut memberikan ucapan ulang tahun kepada TATV dan Kabupaten Karanganyar.
“Selamat ulang tahun Kabupaten Karanganyar, selamat ulang tahun TATV,” serunya.
Didi Kempot menjadi salah satu bintang tamu dalam perayaan HUT ke-14 TATV ini. Sebelumnya, sejumlah penyanyi dangdut lainnya juga turut tampil seperti Doa Ayumi, Dian Maya, Any Berly, Zuci Adhyasta, Denis Swara, dan Riana Macan Cilik yang diiringi dengan musik dari Orkes Melayu Ervana.
Pesta Rakyat TATV digelar sejak Minggu pagi dimulai dengan senam bersama. Acara kemudian dilanjutkan dengan sejumlah rangkaian seperti festival budaya, live program Area Dangdut, live program Nyampursari neh, dan berbagai hiburan lainnya.
(way)