SOLO, solotrust.com – Muncul sebuah wacana untuk mengubah sebutan pemain terbaik LaLiga (MVP) dengan nama Lionel Messi, megabintang Barcelona. Wacana itu disampaikan Ketua LaLiga Satander Javier Tebas.
Dalam sebuah wawancara dengan Goal, ia ingin hadiah untuk pemain terbaik LaLiga (MVP) menyandang nama Messi begitu dia sudah pensiun.
Menurutnya, Messi sudah menjadi pemain terbaik sepanjang sejarah LaLiga. Ia telah merumput di Spanyol sejak usia muda hingga kini beranjak kepala tiga. Tambahnya, itu akan menjadi cara untuk mengenali "pemain terbaik dalam sejarah".
"Kamu harus memikirkannya, saya pikir Messi akan menjadi pemain terbaik dalam sejarah, meskipun dia sudah ada, karena ketika Neymar ada, tapi Neymar sudah berusia 26 tahun. Dan Messi telah bermain sejak muda, dia tidak memiliki batas. Itu selalu ide yang baik untuk menciptakan trofi bagi pemain terbaik musim ini dan yang menyandang nama Messi,” tuturnya.
"Penghargaan Leo Messi sepertinya ide yang bagus."
Tabas lantas membandingkan dengan penghargaan Zarra Award untuk pencetak gol terbanyak yang mengambil nama Telmo Zarra.
"Jika ada penghargaan untuk pencetak gol terbaik yaitu MARCA 'Zarra,' jadi harus ada hadiah untuk pemain terbaik musim ini," imbuhnya.
(way)