SOLO, solotrust.com – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) memberikan apresiasi atas terselenggaranya perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-13 Terang Abadi Televisi (TATV) pada Minggu (29/10/2017) di Alun-alun Kidul Solo. Pasalnya, TATV juga turut serta menggandeng para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dalam acara tersebut.
Kepala Biro Perekonomian Sekda Pemprov Jateng Budiyanto Eko Purwono yang hadir mewakili Gubernur Ganjar Pranowo, menyampaikan apresiasinya terhadap acara tersebut. Menurutnya, Gubernur menyambut baik acara yang juga memberikan ruang kepada para pelaku UMKM untuk mempromosikan produknya.
“Saya mewakili bapak Gubernur. Bagi bapak Gubernur, kegiatan seperti ini penting karena ini kegiatan yang memberikan ruang kepada saudara-saudara kita yang terjun di bidang UMKM,” ujar Budiyanto di saat mengelilingi stan-stan UMKM.
Lanjutnya, acara yang digelar oleh TATV ini, menjadi bentuk dukungan bagi para pelaku UMKM untuk terus berkembang. Di sisi lain, Budianto mengatakan pemerintah juga berkepentingan untuk turut serta memajukan usaha-usaha dari para pelaku UMKM.
“Pemerintah sangat berkepentingan dalam mewujudkan pengusaha UMKM untuk terus maju, karena mereka itu yang bergerak dan banyak memberikan peluang kepada perekenomian masyarakat,” lanjutnya.
Acara HUT ke-13 TATV turut menggandeng puluhan pelaku UMKM dari berbagai daerah di Solo Raya. Berbagai macam produk mulai dari kerajinan tangan, batik, hingga makanan dipamerkan kepada para pengunjung.
Acara dimulai sejak pukul 06.00 hingga 22.00 WIB. Selain ada pameran produk UMKM, acara HUT ke-13 TATV juga menampilkan berbagai lomba, penampilan seni, hingga hiburan musik dari para bintang tamu.
(way)
(Redaksi Solotrust)