Entertainment

Ini Sasaran Fisik TMMD Reguler Kodim Blora

TNI / Polri

14 Februari 2019 03:05 WIB

Salah satu sasaran fisik yang akan dikerjakan

BLORA, solotrust.com- Kodim 0721/Blora telah memrogramkan sejumlah sasaran fisik di TMMD Reguler ke-104 di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo yang rencananya akan dibuka pada tanggal 26 Pebruari mendatang. Sekedar diketahui pembukaan TMMD akan dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.

Perwira Seksi Teritrorial (Pasiter) Kodim 0721/Blora, Kapten Inf. Puryanto, pada prinsipnya pembangunan fisik yang akan digelar di lokasi TMMD Reguler mengutamakan azas manfaat bagi warga desa sasaran. 



''Kami tetap mengutamakan azas manfaat untuk kegiatan fisiknya. Tujuannya, pasca TMMD nanti warga benar-benar merasakan dampak dari TMMD,'' tandas Kapten Inf. Puryanto.

Dijelaskan, sejumlah sasaran fisik yang akan dikerjakan di lokasi TMMD Reguler tersebut, pembuatan jalan Makadam dengan panjang  1.360 Meter dan lebar 2,5 Meter dengan ketebalan, 0,3 Meter. Rehab dua buah mushala, pembangunan mushala baru, plat beton, empat buah talud,  Rehab tiga unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), termasuk jambanisasi di sejumlah rumah warga.  

(wd)