SOLO, solotrust.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surakarta mulai merakit kotak suara untuk pelaksanaan Pemilu 2019. Total ada 8.715 kotak suara yang mulai dirakit di Gudang Logistik KPU di Solo.
Sejak Jumat (15/2/2019) sore, para pekerja sudah sibuk merakit kotak suara berbahan kardus di gudang logistik KPU. Ketua KPU Surakarta Nurul Sutarti mengatakan, saat ini pihaknya memang tengah fokus melakukan kegiatan perakitan kotak suara Pemilu 2019.
“5 kali 1730 TPS ditambah lima kecamatan dikali 11 kota suara untuk rekapitulasi, jadi total 8.715 kotak suara,” ungkap Nurul saat ditemui di Gudang Logistik KPU Surakarta, kemarin.
Menurutnya, lembaran kotak suara tersebut rencananya akan mulai dirakit pada minggu depan. Namun setelah mendapat surat dari KPU Pusat untuk melaporkan lembaran kotak yang sudah dikirimkan tersebut apakah ada kerusakan atau tidak, maka dari itu pihaknya segera melakukan perakitan kotak suara.
Setelah dirakit yang prosesnya sedang dilakukan, telah disusun lima kotak meskipun anjurannya paling tinggi tujuh kotak. Namun pihaknya memakai lima kotak.
“Untuk memudahkan setiap TPS itu kan lima kotak,” jelasnya.
Ditargetkan pada akhir Febuari, kotak suara tersebut bisa terakit dengan mengecek kerusakan yang ada. Disinggung terkait kerusakan yang ada di kotak suara, Nurul mengaku sejauh ini pihaknya belum menemukan kerusakan pada kotak suara yang dirakit.
“Kami menargetkan sampai dengan Jumat kotak suara sudah terakit dengan melihat kerusakan (kalau ada) nanti,” lanjutnya. (dwm)
(way)