Entertainment

Lihat RTLH Milik Saki, Tentara Ini Teteskan Airmata

TNI / Polri

21 Februari 2019 01:49 WIB

Kondisi fisik bangunan rumah Saki (65), warga RT 02 /RW 03, Dukuh Ngoloyo, Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo,

BLORA, solotrust.com-  Saat meninjau rumah Mbah Saki (65), di Dukuh Ngoloyo RT 02/ RW 03, Desa Jurangjero, dimana rumah itu akan direhab melalui kegiatan TMMD Reguler ke-104 Kodim Blora, anggota Koramil 02/Jepon, Sertu Rasi sempat meneteskan air mata mata.

Bisa dimaklumi, kondisi rumah janda yang sehari-hari hidup sendirinan dan berprofesi sebagai pembantu rumah tangga itu benar-benar memprihatinkan. Dia yang sudah lama ditinggal suami, membuat Mbah Saki (65) tidak bisa berbuat apa-apa untuk sekedar membetulkan rumahnya.



Saat ditinjau Sertu Rasi, Mbah Saki memperlihatkan dinding samping rumahnya yang terbuat dari papan kayu ala kadarnya. Masih banyak celah yang belum tertutup sehingga tampak lubang dimana-mana.

"Ini pak kadang - kadang ayam tetangga pada masuk ke dalam rumah lewat lubang dinding,'' ujar Mbah Saki sambil menunjukan tempat ayam masuk ke rumahnya.  

(wd)