JAKARTA, solotrust.com – Kucuran bonus langsung diterima oleh penggawa Timnas Indonesia usai berhasil menjadi juara Piala AFF U-22 di Kamboja. Setiap pemain dipastikan mendapat bonus total Rp265 juta.
Bonus itu diterima dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Dari Jokowi, tiap pemain diganjar Rp200 juta, sedangkan dari Menpora Rp65 juta. Tiap ofisial tim juga mendapat bonus Rp62 juta dari Menpora.
“(Dari Menpora) Rp65 juta masing-masing pemain? Ya, dari saya masing-masing Rp200 juta,” kata Jokowi saat menerima sejumlah pemain, pelatih, hingga ofisial Timnas U-22 di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (28/2/2019).
Bukan hanya untuk para pemain, Jokowi menegaskan bahwa bonus darinya juga diterima sama untuk pelatih, asisten pelatih, bahkan dokter tim.
“Dapet, dapet, dapat semua, bukan hanya pemain,” tegasnya. Para pemain Timnas U-22 secara spontak serentak langsung menjawab, “Alhamdulillah.”
Dalam pertemuan itu, Jokowi berharap prestasi skuat Garuda Muda menjadi titik kebangkitan sepak bola Indonesia. Ia meminta agar semangat pemain jangan sampai meredup usai meraih juara.
“AFF sudah, kita harapkan nanti yang AFC juga dapat, nanti lagi diakhir tahun di Sea Games juga saya kira arahnya ke sana,” kata Presiden Jokowi.
Indonesia juara usai mengalahkan Thailand 2-1 di partai final yang digelar di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2/2019). Dua gol Indonesia dicetak Sani Riski Fauzi dan Osvaldo Haay.
(way)